Home / WARTA POLISI / POLRES LAHAT / HUT BHAYANGKARA KE-73, POLRES LAHAT GELAR SEJUMLAH KEGIATAN

HUT BHAYANGKARA KE-73, POLRES LAHAT GELAR SEJUMLAH KEGIATAN

# Gelar Lomba Panjat Pinang Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-73 Tahun 2017

# Bertabur Hadiah dan Hiburan Sehat

Author : Rochmiatun

LAHAT, LhL – Dalam rangka menyambut sekaligus memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-73 Bhayangkara tahun 2019, hari ini, Kamis (04/07/19) Polres Lahat menggelar kegiatan olahraga bersama masyarakat warga Kota Lahat. Kegiatan yang diawali dengan jalan santai, senam bersama dan tarik tambang ini diikuti oleh seluruh anggota satuan polres Lahat.

Tak hanya itu, kegiatan yang digelar di Lapangan Kelurahan PJKA Bandar Agung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat ini, juga diteruskan dengan lomba panjat pinang, yang diikuti oleh puluhan warga Kota Lahat.

Baca Juga  Kapolres Lahat Letakkan Batu Pertama Pembangunan Fasilitas Umum dan Asrama Polsek Kota Agung

Turut hadir dalam acara tersebut, Asisten Setda, Dandim 0405/Lahat, Kapolres, Wakapolres Lahat, Ketua Pengadilan Agama Lahat, utusan Kejari Lahat, Camat Lahat, Ketua KPU Lahat, Kadisnaker Lahat, Plt. Dishub Lahat, Ketua koni Lahat serta masyarakat dan undangan penting lainnya.

panjat1

Kapolres Lahat, AKBP. Ferry Harahap, SIK, M. Si dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih pada seluruh masyarakat Kota Lahat, yang telah menghadiri langsung serta sekaligus ikut memeriahkan perayaan hari jadi Bhayangkara ke-73 tahun 2019 ini.

Baca Juga  3 PENCURI SAPI DIRINGKUS RESKRIM POLSEK KIKIM BARAT

“Olahraga bersama yang kita gelar hari ini, merupakan rangkaian perayaan hari jadi Bhayangkara ke-73. Melalui kegiatan olahraga bersama pada hari ini, kita berharap hubungan tali sitalurahmi polres Lahat bersama jajaran pemerintah Kabupaten Lahat semakin baik lagi,” ujar Kapolres Lahat.

Selain itu, lanjut Kapolres, beberapa waktu lalu pihaknya juga menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh seluruh anggota Bhayangkara polres Lahat.

“Dan beberapa kegiatan-kegiatan lainnya. Dan hari ini, kita menggelar olahraga tarik tambang dan panjat pinang serta jalan santai”, tutup Ferry.

Editor : Ahmad

Check Also

Jelang Ramadan, Polres Lahat Bersih-bersih dengan Razia Miras

Author : Ujang/ Humres LAHAT, LhL – Polres Lahat melakukan razia miras sebagai bagian dari …

SMM Panel

APK

Jasa SEO