banner
banner
Home / REGIONAL / EMPAT LAWANG / TNI-POLRI GLADI PENGAMANAN PLENO KPU EMPAT LAWANG

TNI-POLRI GLADI PENGAMANAN PLENO KPU EMPAT LAWANG

Author : Ganda

EMPAT LAWANG, LhL – Sehari sebelum Rapat Pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur dan wakil gubernur,Bupati dan Wakil Buapti Kabupaten Empat Lawang yang akan dilaksanakan 04 juli 2018 yang di gelar dikantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Empat Lawang,Pasukan Pengaman yang terdiri dari TNI-Polri,Polpp,Dishub menggelar Gladi Apel dilapangan kantor DPRD Empat Lawang.

Apel Gladi tersebut dipimpin olah kabag Opss Polres Empat Lawang Kompol Sukarminto,dan dihadiri Kapolsek Tebing Tinggi,kepala BNN,Kasat Lantas Polres Empat Lawang dan Kasat Pol-PP Kabupaten Empat Lawang.

Baca Juga  DIDUGA KARENA CEMBURU BUTA, "AS " AJAK TEMAN MENGEROYOK "SU"

Sukarminto Menjelaskan bahwa untuk pasukan yang akan mengamankan rapat pleno KPUD mencapai 700 personil baik dari TNI maupun Polri.

“Untuk Pasukan TNI – POLRI berjumlah 700 personil,TNI 350 terdiri dari kesatuan Armed
,yonkav,zipur,Raider,Kaveleri dan Arhanud untuk Polri terdiri dari Brimob Sabara, Polantas dan ikut dibantu Pol-PP dan Dishub Empat Lawang,” jelasnya

Baca Juga  MELALUI JAJARANNYA POLRES LAHAT SOSIALISASI MAKLUMAT BERSAMA TENTANG KARHUTLAH

Ia juga melanjutkan bahwa tujuan dari Apel Tersebut adalah untuk mengecek dan menjelaskan titik-titik Vital yang harus dijaga dan diamankan agar tetap terjaga keamanan dan ke kondusipan rapat Pleno besok (Rabu,04/07/2018).
“Semua Pasukan kita kerahkan dengan dibagi menjadi 3 Ring Untuk menjaga dan Mengamankan Rapat Pleno KPUD kabupaten empat lawang agar tetap kondusif,Jangan sampai kondisi yang kondusif ini tercoreng,kalau bisa kondusif sampai pelantikan nanti,” pungkasnya.

 

Editor : Zadi

Check Also

Proyek Normalisasi Mangkrak, Banjir Sungai Jelatan Kian Parah

Author : Ujang GUMAY TALANG, LhL – Proyek Tembok Penahan sebagai upaya normalisasi arus air …

SMM Panel

APK

Jasa SEO