Home / HUKUM & KRIMINAL / TEMAN MAKAN TEMAN, AWOK MASUK JERUJI BESI

TEMAN MAKAN TEMAN, AWOK MASUK JERUJI BESI

Author : DARMAWAN

KIKIM BARAT, LhL – Teman makan teman mungkin inilah gambaran yang melukiskan persahabatan dua pemuda
AL Fajar Firado (17) Bin Rasyif (korban) dengan Adi Saputra alias Awok (18) (tersangka) warga Desa Jajaran Baru, Kecamatan Kikim Barat, Kabupaten Lahat. Bukan sekedar persahabatan yang akan berakhir namun, Awok sahabat karib dari korban hasrat mendekam di dinginnya hotel prodeo  (penjara.red). Awok sendiri diciduk oleh anggota kepolisian Sektor Kikim Barat Polres Lahat karena sudah menjadi tersangka perihal hilangnya sepeda motor milik Al Fajar.

Kejadian tindak pidana ini terjadi di TKP (Tempat Kejadian Perkara) Desa Ulak Bandung, Kecamatan Kikim Barat, Kabupaten Lahat dini hari sekira pukul 00.15 wib, dengan modus berpura pura akan buang air besar  (Berak.red) di sungai, setelah berpura pura selesai buang air besar pelaku kembali mendekati korban yang menunggu di dekat SPM  (Sepeda motor), namun naas yang dialami korban, saat dalam perjalanan dia mengalami pukulan benda tumpul di kepala yang mengharuskannya terjatuh dari motor. Merasa terancam nyawanya korban berlari menghindar kearah jembatan Desa setempat, namun saat kembali ke TKP keberadaan motor korban sudah tak di tempat. Lantas korban menghubungi rekan rekan sahabatnya yang lain untuk ikut mencari, kemudian curiga korban ke tersangka cukup beralasan, pasalnya bersamaan hilangnya motor korban pelaku juga tidak terlihat lagi batang hidungnya  (kabur.red). Merasa sudah dicurangi korban melaporkan kejadian ke Polsek Kikim Barat. Senin (22/05).

Baca Juga  NURUL : TERIMAKASIH GUDANG GARAM

Tidak berselang lama anggota jajaran Polsek Kikim Barat dalam pimpinan AKP Ruslan berhasil mengamankan Awok, dari keterangan yang digali pihak kepolisian, tersangka tidak bergerak sendirian dalam aksinya.

Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK melalui Kasubag Humas Polres Lahat AKP Djoko didampingi Paur Humas Polres Lahat Ipda Sabar T membenarkan perihal kejadian ini.

Baca Juga  WAKO PAGARALAM DUKUNG SWASEMBADA LEWAT "GERTAK"

“Diduga ada empat orang pelaku dalam kejadian tindak pidana ini, korban mengalami luka memar di bagian bahu kiri dan kerugian sekira Rp.5.000.000. Satu dari pelaku berhasil kita amankan, untuk pelaku lainnya masih kita lakukan penyelidikan,” pungkasnya.

Editor : YADI

Check Also

Ikut Ibunya Beli Sayuran, Anak Ini Tewas Ditabrak Daihatsu Sigra

Author : Toni Ramadhani PAGARALAM, LhL – Peristiwa kecelakaan maut yang terjadi di ruas Jalan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO