Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / DISPORA LAHAT AKAN PERJUANKAN DANA HIBAH NPCI

DISPORA LAHAT AKAN PERJUANKAN DANA HIBAH NPCI

Author : Ganda Coy

LAHAT, LhL – Menindak lanjuti berita tentang Atlet Olaraga penyandang disabilitas Kabupaten Lahat “Nasional Paralympic Committe (NPC) Indonesia, yang ditayangkan beberapa hari yang lalu dimedia Lahathotlene.com.

Membuat beberapa awak media mencari kebenaran dan langsung menemui pihak terkait, yaitu Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lahat guna bertanya hak bonus para atlit yang mengikuti ajang Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) I 2017 Sumsel 2017 di Kabupaten Muara Enim.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga saat mau ditemui sayangnya beliau tidak ada di kantor, menurut stafnya beliau sedang berada dikantor Pemerintahan Kabupaten Lahat menghadiri rapat.

Setelah dijelaskan tujuan awak media kepada staf Dinas Pemuda dan Olahraga, guna menindak lanjuti berita tentang Atlet Olaraga penyandang disabilitas Kabupaten Lahat “Nasional Paralympic Committe (NPC) Indonesia, stafnya menyarankan agar temui Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Olahraga.

Baca Juga  MELALUI BAROKAH, BINMAS POLRES LAHAT SALURKAN BERAS PADA WARGA BANJAR NEGARA

Saat ditemui Kabid Pemberdayaan Olahraga melalui Kepala Seksi (Kasi) Olahraga Layanan Khusus, Suharmanto. SH mengatakan bahwa Nasional Paralympic Committe Indonesia (NPCI) baru tiga tahun belakangan ini berdiri sendiri lepas dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sesuai dengan surat Kementrian Olahraga (Menpora) Nomor 08/RA/2015.

“Ia menambahkan pada Tahun Anggaran 2017, pihaknya telah melakukan pembinaan semacam pelatihan 4 cabang olahraga (Cabor), diantaranya Cabor Bulu Tangkis, Renang, Catur dan Cabor Tolak Peluru.”tuturnya diruang kerjanya Jumaat 20/04/18.

Untuk Tahun Anggaran 2018 ini NPCI akan mendapatkan dana hibah yang telah direkomendasikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) ketika itu dijabat oleh H. Haryanto. SE. MM sesuai usulan NPCI saat itu sebesar Rp.500 juta.

Baca Juga  H. HARYANTO : JADIKAN MANCING MANIA SEBAGAI AGENDA RUTIN KEGIATAN TAHUNAN PEMKAB LAHAT

“Kami terus memperjuangkan agar dana hibah NPCI itu bisa cair, tapi kami belum bisa pastikan kapan dana tersebut bisa dicairkan, karena keadaan keuangan Pemkab saat ini mungkin wartawan juga mengetahui secara detil keadaannya saat ini,” ujarnya.

Disinggung tentang bonus yang telah dijanjikan Kadispora Lahat terhadap atlet NPCI berprestasi saat Pekan Paralympic Provinsi (Peparprov) I 2017 di Muara Enim yang berhasil meraup 7 Medali Emas dan 16 Medali Perak serta 5 Medali Perunggu. Ia belum bisa memberikan jawaban, karena itu wewenang Kadispora.

“Saya hanya bisa berharap dan berdoa dana hibah untuk NPCI Lahat bisa cair agar bisa menambah energi mereka untuk pelatihan dan momen pertandingan bisa kembali mengharumkan nama Kabupaten Lahat. Saya menyarankan NPCI selalu berkoordinasi dengan Koni.”saranya.

Editor : Zadi

 

Check Also

Hadiri Sidang PMH LPG Subsidi di PN Lahat, SBM Linggau MOR II Ditolak Hakim Tanpa Kuasa Dirut PT. Pertamina

Author : Ujang LAHAT, LhL – Sidang kedua gugatan Perbuatan Melawan Hukum (PMH) antara Yayasan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO