Home / HUKUM & KRIMINAL / MELALUI TARLING BINMAS AJAK JAGA KESUCIAN RHOMADON DAN GAUNGKAN KAMTIBMAS

MELALUI TARLING BINMAS AJAK JAGA KESUCIAN RHOMADON DAN GAUNGKAN KAMTIBMAS

Author : DARMAWAN

LAHAT, LhL – Polres Lahat melalui Binmas Polres Lahat yang langsung dikomandoi Kasat Binmas Polres Lahat melaksanakan kegiatan safari ramadhan bersama sama dengan jajaran Polsek Kota Lahat, dalam kegiatan Tarling  (Tarawih keliling) kali ini bertempat di Masjid Baiturahman Desa Sari Bunga Mas SP 6. Rabu (31/05).

Dengan mengerahkan 12 personil Polri dan dua anggota kepolisian ini menjadi petugas dalam kegiatan tarawih yang diikuti oleh ratusan jama’ah, Imam sendiri disi oleh Ipda H Yuslan, Khotib, Bripka Endang.

Baca Juga  179 ANAK YATIM PIATU DAN DHUAFA TERIMA KIS

Selesai melaksanakan sholat berjama’ah anggota Polisi ini dengan isi Khutbah mengajak meningkatkan iman di Bulan Suci dengan harapan bisa bertemu dibulan penuh rahmat (ramadhan) selanjutnya.

Dalam kesempatan itu pula Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK  melalui Kasat Binmas Polres Lahat AKP Gali Atmajaya SIK mensosialisasikan jangan melakukan Karhutlah (Kebakaran hutan dan lahan) dalam kesempatan itu pula Kasat Binmas Ini mengajak kepada warga masyarakat untuk bersama mengaktifkan gerakan Gaspolbos (gerakan polisi aktifkan siskamling dan bakti sosial).

Baca Juga  H. JUARSAH : INI LULUSAN AKBID MUARA ENIM, YANG TERAKHIR DILEPAS

“Setelah ini kita bakal sambut lebaran mari kita jaga dari sekarang agar lebaran nanti sesuai harapan, saya mengingatkan agar pada saat melaksanakan  rutinitas sholat tarawih dan sholat subuh selalu cek pintu dan matikan kompor untuk mencegah hal hal yang tidak kita inginkan. Dan juga Mari sembari menjaga Kamtibmas melalui ronda poskamling kita beramal dengan cara membantu warga lainnya untuk bersahur,” terangnya.

Selesai Khutbah dan sampaikan sosialisasi anggota polisi ini melangsungkan sholat tarawih berjama’ah.

Editor : UJANG

Check Also

Bertemu di Pesta, JM Beri Signal Dukungan pada Yulius Maulana Hadapi Pilkada Lahat 2024

# Saling Mendoakan, Joncik Muhammad Dukung Yulius Maulana Jadi Bupati Lahat 2024-2029. Author : NOPI …

SMM Panel

APK

Jasa SEO