Home / BERITA NASIONAL / Irigasi Rusak, Ketua DPRD Bengkulu Selatan Langsung Tinjau Lokasi

Irigasi Rusak, Ketua DPRD Bengkulu Selatan Langsung Tinjau Lokasi

Author : YESI

LAHAT, LhL – Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan, Barli Halim, SE merespon cepat laporan yang disampaikan masyarakat. Hal itu dibuktikan dengan turun langsung ke lapangan untuk mengecek saluran irigasi yang rusak di Desa Palak Bengkerung Kecamatan Air Nipis,Kabupaten Bengkulu Selatan, Senin (15/5/23).

Selaku Ketua DPRD, Barli Halim datang langsung ke lokasi yang disampaikan masyarakat. Saluran irigasi tersebut rusak akibat tertimbun material longsor, yang mana menyebabkan aliran air yang menjadi sumber pangairan sawah petani di keban jadi tersumbat. Bahkan sawahpun menjadi kering dan tidak bisa untuk digarap .

Baca Juga  Ratusan Siswa/Siswi SD Semarakan Pembukaan TMMD Reguler

Dalam kesempatan itu juga, Ketua DPRD berdialog dengan beberapa petani dan mendengarkan keluh kesah atas dampak rusaknya saluran irigasi.

“Untuk menyambung hidup sehari-hari tidak bisa mengarah sawah, karena kekeringan, petanipun terpaksa beralih menanam jagung dan sayuran. Hal ini sudah terjadi tiga kali musim”, terang seorang petani.

Petani berharap, Ketua DPRD dapat memperjuangkan aspirasi mereka agar saluran irigasi tersebut segera diperbaiki.

“Jika saluran irigasi sudah diperbaiki, air akan lancar mengalir ke sawah. Petani pun bisa kembali menggarap sawah seperti sediakala”, ungkap petani yang nggan sebutkan namanya ini.

Baca Juga  Bupati Bengkulu Selatan Hadiri BPSIP Berikan Materi Penguatan Kapasitas Penerapan Standar Budidaya Jagung Bagi Penyuluh Pertanian dan Kelompok Tani.

Sementara itu, Barli Halim mengatakan bahwa dirinya hadir di tengah-tengah persawahan warga Desa Palak tersebut adalah sebagai wujud responnya terhadap permaslahan yang ada di Daerah Pemilihan (Dapil)nya.

“Saya meninjau lokasi saluran irigasi yang rusak di Desa Palak Bengkerung ini, dalam rangka menindaklanjuti laporan masyarakat yang disampaikan beberapa waktu lalu. Setelah saya cek langsung, perbaikan irigasi ini harus masuk skala prioritas karena menyangkut kepentingan masyarakat. Nanti dalam pembahasan anggaran, perbaikan saluran irigasi ini diprioritaskan,” tegas Barli Halim.

Editor : RON

Check Also

Operasi Pekat Polrestabes Palembang Berakhir, Kapolres Ungkap 96 Kasus Dengan 110 Tersangka

Editor : RON PALEMBANG, LhL – Kapolrestabes Palembang KBP Dr Harryo Sugihhartono Sik MH merealease …

SMM Panel

APK

Jasa SEO