Home / WARTA POLISI / POLRES LAHAT / KAPOLRES LAHAT MELIHAT KONDISI ANAK YANG TERKENA LUMPAH DAN BERIKAN BANTUAN

KAPOLRES LAHAT MELIHAT KONDISI ANAK YANG TERKENA LUMPAH DAN BERIKAN BANTUAN

Author : Ganda Coy

LAHAT, LhL – Warga Desa Paduraksa Kecamatan Kikim Timur, Rahmadani Fahmi Erwandi (10) yang mengalami penyakit lumpuh total sejak sepuluh tahun lalu sampai sekarang tidak bisa bicara, badanya kaku tak mampu digerakan sama sekali dan pihak keluarga tidak mampu lagi untuk berobat.

Informasi anak laki laki yang menderita penyakit lumpuh tersebut sampai juga ke telinga Kapolres Lahat, AKBP Achmad Gusti Hartono SIK. Lalu usai kegiatan “Makan Gratis” Warung Mang PeDeKa Polsek Kikim Timur, Orang Nomor Satu di Polres Lahat itu mengunjungi kediaman Rahmadani. Kemarin Jumat (20/11/2020).

Saat jengguk, Camat Kikim Timur Pukatul Hadi SP MSi menuturkan kedatangan rombongan Kaporles Lahat untuk menjenguk kondisi Ramadhani yang terkena Lumpuh selain itu juga memberikan bantuan guna meringankan beban sedikit bagi pihak keluarga.

Baca Juga  Kapolres Lahat Pimpin Upacara Pelantikan Jabatan Kabag SDM, Kasiwas dan Kasikum Polres lahat

Putakul berharap, semoga ada mukjizat bagi Ramadhani dalam perjuangannya untuk sembuh dan semoga ada para darmawan yang mau membantunya nanti dalam berobat apa lagi ibunya seorang janda yang bermata pencarian sebagai petani,

“Untuk itu kami selaku Pemerintahan Kecamatan Kikim Timur mewakili pemerintahan Kabupaten Lahat sekali lagi sangat berharap dan berdoa semoga kedepan Ramadhani bisa sembuh dan bisa beraktifitas seperti anak anak lainya,” imbuhnya

Sementara Kaporles Lahat menerangkan kedatangan dirinya ke Kecamatan Kikim Timur dalam Rangka kunjungan ke Polsek Kikim Timur dan mengadakan kegiatan Jumat Berbagi dengan masyarakat Kikim Timur di simpang Tiga Bungamas.

Baca Juga  Polsek Pagaralam Utara, Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Pembobolan Rumah

Selain itu Kapolres manambahkan, usai kegiatan itu dirinya mengunjungi kediaman Ramadani yang terkena sakit lumpuh. Ia berdoa semoga kedatangannya bisa meberikan sedikit kebahagian bagi Ramdhani dalam berjuang melawan sakitnya.

“Kami berdoa ada keajaiban agar Ramdhani dapat sembuh dan bisa normal seperti anak anak lainya,” harapnya

Kepala Desa Paduraksa, Hanum Rais mengucapakan banyak terimakasih atas kunjungan dan sirahturahmi Kaporles Lahat bersama Danrami dan Camat Kikim timur di kediaman saudara Ertika yang anaknya Ramdhani mengalami lumpuh total sejak umur tiga tahun.

“Kami pemerintah desa Paduraksa Berharap semoga Ramadhani Erwandi mendapatkan mukjizat untuk kesembuhanya dan semoga ada para darmawan yang mau membantu untuk pengobatanya,” beber Kades.

Editor : Ron

Check Also

Jelang Ramadan, Polres Lahat Bersih-bersih dengan Razia Miras

Author : Ujang/ Humres LAHAT, LhL – Polres Lahat melakukan razia miras sebagai bagian dari …

SMM Panel

APK

Jasa SEO