Home / KABAR TNI / KODIM 0722/KUDUS / Warga dan Satgas Rela Tunda Istirahat Demi Kejar Target.

Warga dan Satgas Rela Tunda Istirahat Demi Kejar Target.

Kudus – Inilah salah satu bukti bahwa para TNI dan warga yang tengah bekerja di lokasi TMMD Reguler ke-107 Kodim 0722/Kudus di Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog benar kejar target rampungkan seluruh pekerjaan TMMD. Senin (06/04/2020)

Hal itu dilakukan sejak TMMD dibuka. Salah satu buktinya, adalah di beberapa kesempatan, atas kesepakatan antara TNI dan warga yang sedang bekerja di sasaran fisik TMMD, rela untuk menunda jam, istirahat siang. Hal itu dilakukan karena kondisinya nanggung.

Baca Juga  DanSatgas TMMD Kodim Kudus Beri Santunan Anak Yatim Di Desa Kedungsari.

Menurut, Kopda Soleh, nanggung tersebut, misalnya, saat memasuki jam istirahat siang, ternyata adonan yang sudah terlanjur dibikin masih sisa banyak. Sehingga kalau ditinggal istirahat dipastikan adonan mengering dan tidak bisa dipakai lagi.

Belum lagi, lanjut Kopda Soleh , seperti di lokasi pengecoran jalan Desa Kedungsari, kadangkala jam istirahat ditunda, karena situasi pekerjaan. Yakni, kendala pembangunan jalan di tempat itu adalah menggenangnya air dari sawah, sehingga saat memasang batu pondasi harus kejar-kejaran dengan air.

Baca Juga  Sigap Dan Tanggap Material -Material Sudah Teratasi Di Sasaran.

”Biasanya kalau kondisinya demikian, jam istirahat agak ditunda demi mengejar pekerjaan agar tidak dikejar air. Yang jelas dengan tekad yang demikian itu membuat semua sasaran fisik yang sudah mulai disentuh dimulainya TMMD progresnya cukup signifikan,” jelas Kopda Soleh . (Pendim Kudus)

Check Also

Pasien Karantina ODP Covid-19 Diajak Senam Komando Oleh TNI-Polri

Kudus – Dengan berakhirnya gelaran TMMD Reguler 107 di Desa Kedungsari aparat TNI-POLRI terus dihadapkan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO