Home / REGIONAL / MUARA ENIM / HBA KE 58, KEJARI MUARA ENIM GELAR JALAN SEHAT

HBA KE 58, KEJARI MUARA ENIM GELAR JALAN SEHAT

Author : Imam. S

MUARA ENIM, LhL – Sebagai rangkaian kegiatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-58, tahun 2018 Kejaksaan Negeri (Kejari) Muaraenim menggelar jalan sehat. Kegiatan ini dilaksanakan pagi ini, Sabtu, (21/7/2018).

Pantauan di lapangan, Jalan sehat ini start dari halaman Kejari setempat dan finis kembali di halaman kejari. Jarak yang di tempuh kurang lebih 4 km, waktu ditempuh satu jam start pukul 06.30 wib dan tiba di finis pukul 07.30 wib.

Kajari Muaraenim Rustam SH, Kasi Intel, Abunawas, SH, Kasi pidum Firdaus Afandi, SH, Kasi pidsus Yul Khaidir Fitrizal, SH, Kasi Datun Yulius Dasa Saputra, SH, Kasi BB dan BR Aryansa, SH, Kasubagbin Santono,serta staf dan keluarga besar Kejari setempat nampak menikmati jalan sehat ini,

Baca Juga  BANJIR MELANDA MUARA ENIM, INI HARAPAN WARGA

Kegiatan ini, bertemakan junjung tinggi sportifitas untuk mewujudkan soliditas dan integritas diri.

Usai jalan sehat ini, dimeriahkan dengan hiburan bersama keluarga besar kejari, dan langsung disiapkannya puluhan dorprize, berupa hadiah utama dan dan hadiah hiburan yang menambah kemeriahan acara ini.

Kajari Rustam, SH mengatakan, jalan sehat yang digelar ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan memeriahkan hari bakti adhyaksa tahun ini, hal ini dilakukan untuk mempererat dan mengikat rasa persaudaraan dalan keluarga besar Kejari Muaraenim.

Baca Juga  Gernas Bulan K3, Bukit Asam Bersama Stakeholder Bersih-Bersih Lingkungan

“Jalan sehat yang digelar pagi ini, cukup menguras tenaga, namun kenyataannya, satu jam perjalanan yang di tempuh tidak terasa, bahkan semuanya tampak menikmati, dengan kegiatan ini tentu saja akan lebih mengakrabkan dan merfres hari-hari kerja yang dilakukan selama ini,” Kata Rustam.

Rangkaian kegiatan ini juga berbarengan dengan HUT Ikatan Adhyaksa Darmakarini (IAD) Ke-18, Tahun 2018.

Editor : Zadi

Check Also

Bukit Asam (PTBA) Beri Santunan Ramadan untuk 17 Panti Asuhan dan Pondok Pesantren

Author : Ujang/Humas BA MUARA ENIM, LhL – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memberikan santunan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO