Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Mulak Sebingkai / 519 KARUNG BANTUAN BERAS RASKIN GRATIS, DIBAGIKAN

519 KARUNG BANTUAN BERAS RASKIN GRATIS, DIBAGIKAN

Author : Armansyah 

MULAK SEBINGKAI, LhL-  Seperti sudah diketahui, masyarakat menerima pengambilan bantuan raskin (Beras Bulok), yang  tidak dipungut biaya atau masyarakat tidak membayar sepersen pun. Beras bantuan ini secara langsung dibagikan untuk masyarakat di dalam desa. 

Pantauan wartawan  di lapangan, terlihat Bantuan Sosial Beras Sejahtera (BANSOS RASTRA), nampaknya sudah memasuki Desa-desa yang ada di Kecamatan Mulak Sebingkai, Kabupaten Lahat. 

Baca Juga  MULAK SEBINGKAI DINOBATKAN MENJADI KECAMATAN TERKREATIF

Bobi, sebagai pengelolah bantuan Bansos Rastra, Kecamatan Mulak Sebingkai, mengatakan,  beras raskin tersebut memang gratis dan cara pembagian sesuai dengan jumlah KK di dalam desa. 

“Hari ini kami membagikan beras ke dalam desa, terutama beras tersebut di bawa dulu ke rumah Kepala Desa. Beras yang kami bagikan ke Desa – desa hari ini berjumlah keseluruhan nya mencapai 519 kampil beras”, terangnya. 

Baca Juga  BUPATI DAN WABUP LAHAT HADIRI PERINGATAN 40 HARI MENINGGALNYA SURKANI BIN TIAJIB

Terpisah, Drs. Erlambang MM, selaku Camat Mulak Sebingkai, membenarkan, adanya pembagian bantuan beras gratis sudah di edarkan ke masing-masing desa,  yang ada di wilayah Kecamatan Mulak Sebingkai. 

“Ya, hari ini memang beras bantuan dari Bansos sudah dibagikan, masalah pembagian nya untuk masyarakat, saya serahkan dengan Kades nya sebagai pemimpin di dalam desa tersebut “, ungkapnya. 

Editor : Zadi 

Check Also

Kemarau Melanda, Forkopimcam Mulak Sebingkai Sosialisasi Cegah Karhutlah

Author : Jack MULAK SEBINGKAI, LhL – Di musim kemarau yang berkepanjangan ini, setiap instansi …

SMM Panel

APK

Jasa SEO