Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / KABAR GEMBIRA ADA LOWONGAN KERJA DI PKH

KABAR GEMBIRA ADA LOWONGAN KERJA DI PKH

Author : HENDRIADI

LAHAT, LhL – Kementerian Sosial Republik Indonesia membuka langsung kesempatan kerja kepada Warga Negara Indonesia. Bagi Pria dan Wanita yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Koordinator Regional, Koordinator Wilayah, Koordinator Kabupaten/kota, Pekerja Sosial, Supervisor, Pendamping Sosial, Asisten Pendamping Sosial dan Administrasi Database Program Keluarga Harapan (PKH).

“Untuk wilayah Kabupaten Lahat bidang Administrator Database Kabupaten dibutuhkan 1 orang, Pendamping Sosial dibutuhkan 51 orang dan Pekerja Sosial Supervisor dibutuhkan 2 orang. Yang paling terbesar adalah di wilayah Kecamatan. khususnya di 22 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat,” ungkapnya H. Harinus, SE, Senin (09/10/2017).

Dari 22 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat, kata Harinus menambahkan, untuk wilayah Merapi Barat dibutuhkan 3 orang, Merapi Timur 2 orang, Merapi Selatan 2 orang, Pseksu 1 orang, Pagun 3 orang, Kikim Barat 1 orang, Jarai  3 orang, Pulau Pinang 1 orang, Kota Agung 2 orang, Lahat 4 orang, Tanjung Sakti Pumu 2 orang, Kikim Timur 3 orang, Gumay Talang 2 orang, Kikim Timur 1 orang, Kikim Selatan 5 orang, Tanjung Pinang  3 orang, Pajar Bulan 1 orang, Suka Merindu 2 orang ,Tanjung Tebat 2 orang, Muara Payang 1 orang, Gumay Ulu 2 orang Mulak Ulu 4 orang.

Baca Juga  Kadis Kominfo Buka Konferensi Ke- III PWI Lahat Tahun 2023

“Untuk Administrasi database pendidikan Maksimal Diploma/Sarjana, menguasai Bidang Ilmu Komputer/Informatika/Statistik dan rumpun ilmu Sains dan teknologi. Diutamakan yang pernah mengikuti pelatihan atau pengalaman praktek dibidang komputer atau pengolahan data dan internet. Bagi para pelamar, diutamakan berkedudukan di Kecamatan Lahat usia maksimal 35 Tahun,” terangnya.

Untuk posisi Pendamping sosial syarat Pendidikan minimal D3/D4/Sarjana Pekerjaan Sosial, Kesejahteraan Sosial, Sarjana dibidang ilmu ilmu sosial terapan. Diutamakan pernah mengikuti pelatihan atau pengalaman praktek dibidang pendampingan sosial atau fasilitator pemberdayaan masyarakat, rehabilitasi sosial, perlindungan sosial, jaminan sosial dan program penanggulangan kemiskinan.

Baca Juga  Sekda Lahat Pimpin Rapat Bahas Kegiatan Perayaan HUT Lahat Yang Ke- 153 Tahun 2022

“Bagi yang berminat diusahakan sudah berpengalaman kerja dan bertempat tinggal di masing masing kecamatan, usia maksimum 35 Tahun dan menguasai Mikroskop Office,” terangnya.

Untuk posisi pekerja sosial Supervisor, diutamakan berpengalaman menjadi pendamping sosial PKH dengan latarbelakang pendidikan D4/S1 Ilmu Kesejahteraan Sosial/pekerja sosial.

“Mempunyai pengalaman praktek pekerjaan sosial, menguasai Mikroskop Office dan usia maksimum 45 Tahun,” ungkapnya.

Kepada masyarakat khususnya di Wilayah Kabupaten Lahat apabila berminat, pendaftaran bisa dilakukan dengan cara online dibuka pada tanggal 9 Oktober 2017 pukul 00.00 WIB dan ditutup pada tanggal 18 Oktober 2017 pukul 23.59 WIB

“Untuk Pendaftaran bisa dilakukan melalui Aplikasi berbasis Android dengan nama “SELEKSI SDM PKH 2017″ yang dapat diunduh di google play store,” terangnya.

Editor : ZADI

Check Also

Melayat di Pasar Lama, Yulius Maulana “Diserbu” Keluarga Arry

Author : Ujang LAHAT, LhL – Mendengar kabar duka dengan wafatnya warga Pasar Lama Lahat, …

SMM Panel

APK

Jasa SEO