Author : Sierlaju
TASTI-PUMU, LhL, Tempat terpencil dan jauh dari keramaian kota, tak membuat para pemuda dan Karang Taruna (KT) yang ada di Desa Ujung Pulau, Kecamatan Tanjung Sakti (Tasti) Pumu kehilangan semangat dalam menyambut tahun baru 2017 mendatang.
Hal ini seperti yang disampaikan oleh Ardian, salah seorang pemuda sekalaigus anggota karang taruna desa tersebut. Menurut dia, terhitung sejak beberapa hari belakangan ini, pihaknya telah membentuk kepanitiaan untuk mengadakan tournamen volly ball yang terbuka untuk umum.
Adapun jumlah peserta yang akan mengikuti turnamen ini, belum bisa dipastikan. Sebab kata Ardian, hingga saat ini pihak penitia penyelenggara masih menunggu tim tim dari luar Kecamatan Tanjung Sakti yang belum mendaftar. Sehingga pihaknya masih melakukan pendataan terhadap tim tim volly dari luar daerah yang akan mengikuti ajang ini.
“Karena pelaksanaanya direncanakan akan digelar sekitar akhir Bulan Desember 2016 nanti, maka sampai saat ini kita masih menerima pendaftaran yang dibuka secara umum bagi tim dari Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu, Kota Pagaralam dan daerah daerah lainnya. Sehingga kita belum bisa pastikan jumlah peserta yang akan berlaga di tournamen ini nantinya”, kata Ardian, Jumat (9/12).
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Desa Ujung Pulau, Yopi, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan ajang silahturahmi bagi para pencinta olahraga volly di seputaran Kecamatan Tanjung Sakti dan Provinsi Bengkulu, Kota Pagar Alam serta kecamatan kecamatan lainnya.
“Nah, berkaitan dengan pendanaan. Itu semuanya dari kocek pribadi Pak Kades kami, sebesar 10 juta rupiah”, ujar Yopi.
Editor : UJANG, SP