Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kikim Timur / KADES LUBUK NAMBULAN INGIN SEMUA MASYARAKATNYA MERASAKAN ADD

KADES LUBUK NAMBULAN INGIN SEMUA MASYARAKATNYA MERASAKAN ADD

KIMTIM, LhL –  Inilah pembagunan yang ada di Desa Lubuk Nambulan Kecamatan Kikim timur, pada termin pertama, masyarakat beserta para perangkat desa bekerja sama dalam pelaksanan pembangunan jalan setapak yang menuju ke keperkebunan milik warga. Dalam pelaksanannya masyarakat pun langsung ikut terlibat bekerja bersama sama beberapa perangkat desa itu sendiri.

img_20160920_084625

Hal ini sengaja dilakukan oleh, Ardiyansah (36) Kepala Desa Lubuknambulan, ia sengaja melibatkan masyarakat dalam Pelaksanan pembangunan ini, karena ia menyadari akan perekonomian masyarakatnya yang saat ini sedang tidak stabil, maka dari itu Ardiyansah beserta beberapa perangkat desa, mengajak masyarkatnya untuk bekerja sama dalam pembangunan jalan setapak, yang panjangnya 975 meter dan lebar 1,5 meter.

Baca Juga  GEREJA KATOLIK ST MARIA DAN YAYASAN TARAKANITA SANTO YOSEP LAHAT BANTU KORBAN BANJIR

”Kami sengaja mengajak masyarakat utuk ikut dalam pelaksanaan pembangunan jalan ini, karena kami ingin masyarakat yang mau ikut bekerja dapat menikmati uang hasil bekerja membangun desa mereka sendiri, dan itu juga sengaja kami lakukan agar masyarakat bisa melaksanakan pembangunan ini sebaik mungkin dan sebagai mana mestinya, sebab nantinya merekalah yang akan merasakan keuntungan dari pembangunan ini maka dari itu pabila pembangunan ini kuat dan tahan lama kan itu untuk mereka sendiri,” ujar Ardiyansah selaku Kades Lubuk Nambulan saat dihampiri wartawan, Selasa (20/09/2016).

Baca Juga  Bersama PT. SMS, Puskesmas Bungamas Semprotkan Cairan Disinfektan ke 22 Desa

Erwin (38) selaku masyarakat desa setempat dia merasakan apa yang telah pemerintah berikan untuk desa nya, pasalnya Erwin adalah salah satu dari bayaknya masyarakat yang diikutsertakan dalam pelaksanaan pembangunan jalan setapak tersebut.

”Saya bersama beberapa teman saya yang ikut dalam pelaksanaan pembangunan di desa kami ini, sangatah terbantu atas apa yang telah diberikan oleh pemerintah, meskipun itu hanyalah utuk beberapa bulan saja atau beberapa minggu saja, kami selaku masyarakat yang kebanyakan petani biasa, menilai apa yang telah pemerintah berikan itu cukuplah membantu kami dan keluarga kami,” tukas Erwin.
Naskah / Photo (Sonny)
Editor (Yadi)

Check Also

VIRAL : Video Jalan Rusak di SP 3 Palmbaja Lahat Jadi “Guyonan” dan Dikeluhkan Pengendara

Author : Ujang LAHAT, LhL – Hari ini, Minggu (3/2/24) sekitar pukul 13.00, jagad maya …

SMM Panel

APK

Jasa SEO