Home / BERITA NASIONAL / Bengkulu / Sempat Mengalami Penundaan, 9 Kepala SMP Bengkulu Selatan Akhirnya Dilantik

Sempat Mengalami Penundaan, 9 Kepala SMP Bengkulu Selatan Akhirnya Dilantik

Author :YESY

BENGKULU SELATAN , LhL – Setelah sempat mengalami penundaan beberapa kali, akhirnya sembilan Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bengkulu Selatan dimutasi, Setelah ini akan menyusul Kepala TK dan SD.31/07/2023

Kadis Dikbud Novianto, S.Sos membenarkan, sembilan Kepsek yang dimutasi tersebut semuanya telah dilakukan pengambilan sumpah jabatan. Menurut Novianto, mutasi yang dilakukan tersebut tidak lain bertujuan sebagai bentuk penyegaran bagi guru-guru di bawah naungan Dikbud. Lantaran ada kepsek yang sudah menjabat lima hingga tujuh tahun.

Baca Juga  SATGAS TMMD MENATA BATU JALAN MAKADAM DI LOKASI DESA JURANGJERO

“Bukan kehendak dari Kepala Dinas saja (mutasi, red), pengawas dan para Kabid juga,” ujar Novianto.

Kadis melanjutkan, dengan adanya mutasi ini. Pihaknya akan melihat kinerja para Kepsek baru tersebut. Tidak menutup kemungkinan, Kepsek baru tersebut sewaktu-waktu pindah atau kembali jadi guru biasa. Karena, pihak Dikbud akan terus melakukan evaluasi secara intens terhadap kemajuan sekolah dan pendidikan BS.

“Dalam waktu beberapa bulan ke depan kita lakukan lagi (mutasi). Jadi dia tidak secara menyeluruh tetapi kita pelan-pelan dan kita ini lagi evaluasi,” bebernya.

Baca Juga  UCAPAN WARGA PENERIMA RTLH TMMD KODIM BLORA

Masih kata Novianto, untuk jenjang SD dan TK juga akan dilakukan mutasi pada bulan Juli ini. Karena, pihaknya sudah menyiapkan berkas dan telah dibahas bersama tim dan pengawas dari Dikbud BS. Sehingga, para Kepsek jenjang TK dan SD ini harus siap-siap.

“Sudah kita siapkan tinggal kita naikkan ke Pak Bupati supaya diproses,” pungkasnya.

Editor : RON 

Check Also

Pemdes Tanjung Agung Salurkan Bibit Jagung dan Padi melalui Program Dana Ketahanan Pangan

Author : YESY BENGKULU SELATAN, LhL – Pemerintah Desa Tanjung Agung melaksanakan penyaluran program ketahanan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO