Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / Sebanyak 22 Pejabat Administrasi di Lingkungan Pemkab Lahat Resmi Dilantik Oleh Bupati Lahat

Sebanyak 22 Pejabat Administrasi di Lingkungan Pemkab Lahat Resmi Dilantik Oleh Bupati Lahat

Author : Ganda Coy

LAHAT, LhL – Pemerintah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera, kembali melakukan upacara pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan Administrasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lahat tahun 2023. Selasa (31/01).

Upacara pelantikan sebanyak 22 pejabat Administrasi di lingkungan Pemkab Lahat, langsung diambil Bupati Lahat Cik Ujang, SH, serta disaksikan oleh Sekda Lahat Chandra SH, tim percepatan pembangunan kabupaten Lahat Herman Oemar, Asisten 3 kabupaten Lahat Raswan Ansori SE, Kepala BKPSDM kabupaten Lahat M Aris Farhan SE MM,  ketua GOW Lahat Sumiyati SPd, ketua Dharma wanita Lahat,  kepala OPD /Badan di lingkup Pemkab Lahat, TP PKK Kabupaten Lahat.

Arahan dan sambutan Bupati LAHAT Cik Ujang, SH mengucapkan kepada saudara- saudara yang di Lantik sadari saudara diberikan amanah, untuk membantu, terlebih untuk sekretaris perdagangan Lahat yang juga menjabat Plt kadis Perdagangan kabupaten Lahat.

“Dan saya yakin saudara mampu memberikan pelayanan yang baik dan penuh tanggung jawab. Selamat kepada saudara- saudara yang telah melaksanakan pelantikan pada hari ini bekerja lah dengan segera, kuasai aturan, bantu tugas pimpinan dalam mencapai target target kerja yang telah di sepakati, dan kepada seluruh ASN di kabupaten Lahat bantu dan dukung pimpinan saudara, ” ujar Bupati Lahat.

Baca Juga   BERSAMA KPU, LIMA PASLON BUPATI LAHAT DEKLARASIKAN PILKADA DAMAI

Adapun yang melaksanakan pelantikan yaitu : 1. Saidina Amin SE jabatan sekretaris Dinas perdagangan kabupaten Lahat 2. Ir Alkodra Husaini SE MT jabatan Sekretaris Dinas Perumahan rakyat kawasan permukiman dan pertanahan (PRKPP) kabupaten Lahat , 3. Erviniarti SE Jabatan Kabag Umum Setda pemkab Lahat, 4. Khairil Aswan SE jabatan Kabag  pengadaan barang/ jasa Setda kabupaten Lahat, 5. Defrin Kusuma ST.MT jabatan Kabid Sarana, prasarana, dan utilitas Dinas Perumahan rakyat kawasan permukiman dan pertanahan  kabupaten Lahat, 6. Masdariansyah SP jabatan Kabid Ketahanan ekonomi sosial budaya agama da organisasi Kesbangpol Laha, 7.  Hj Lismiarti SE jabatan Kabid Pengkajian pemerintahan ekonomi sosial dan budaya Balitbang kabupaten Lahat, 8. Fiji Hadroni SIP MSI Jabatan Kabid Administrasi pemerintah desa pemberdayaan masyarakat dan desa Kabupaten Lahat., 9. Nazaruddin SE  Jabatan Kabid Pengkajian IPTEK dan Imperkom Balitbang kabupaten Lahat, 10. Linda Sri Asminarti SE. MM jabatan Kabag Tata usaha RSUD kabupaten Lahat

Baca Juga   Bupati Lahat Hadiri Rapat Paripurna DPRD Lahat, Bahas Laporan Hasil Reses Tahap III Anggota DPRD Lahat

Kemudian 11. Faizal Junizon SKM Mkes jabatan Kabid Penunjang RSUD kabupaten Lahat, 12. Ane Efendi SIP jabatan Sekretaris Kantor Camat Kikim Timur, 13. M Ruzali SIP jabatan sekretaris kantor Camat Muara Payang, 14. Rizal Afandi SE jabatan kepala UPT perparkiran Dishub kabupaten Lahat, 15. Parlin Oktavian SE Kepala TU UPT terminal type C Lembayung Dishub kabupaten Lahat, 16. Feri Agustiansyah SH jabatan Kasubag umum dan perlengkapan RSUD Lahat, 17. Reka Nirwana SE jabatan Kasi perbendaharaan RSUD Lahat., 18. Luluk Maptuha SE jabatan Kasi akuntansi RSUD Lahat, 19. Hendra Kurniawan SE jabatan Kasi Monitoring dan pelaporan Sat Pol PP dan Damkar  kabupaten Lahat, 20. Amran SE Jabatan Kasi Perekonomian dan pembangunan kantor camat Kikim Barat., 21. Rensi Rusdianti SE jabatan Kasi pemerintah ketentraman dan ketertiban umum kantor Lurah Kota baru., 22. Sarifudin A.Md jabatan Kasubag TU Puskesmas Warnaraya .

Editor : Ron

Check Also

Pemkab Lahat Sambut Dandim 0405/Lahat dan Kajari

Author : Ganda LAHAT, LhL – Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan, menggelar kegiatan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO