Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / NAHKODA BARU 6 RT RD PJKA BANDAR AGUNG

NAHKODA BARU 6 RT RD PJKA BANDAR AGUNG

Author : Ahmad

LAHAT, LhL – Proses pemilihan 6 Ketua RT di Keluharan RD. PJKA Bandar Agung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat berjalan dengan dengan lancar sejak pukul 08.00 hingga pukul 11.00 WIB, Sabtu (7/9/19). Kemudian usai shalat Lohor, langsung dilakukan penghitungan perolehan suara dari masing-masing kandidat.

Dari hasil penghitungan suara yang dipimpin langsung oleh Ketua LPMK, H. Khaidir Rusmi, S. Pd, M. Si beserta segenap panitia, untuk RT I meraih suara terbanyak ialah Yosi Rizal dengan 29 suara. Kemudian Hermansyah hanya mendapat 8 suara. Sedangkan untuk RT II, Nano Subekti unggul di 30 suara dan Ahmad, SE meraup 17 suara plus 1 suara tidak sah, dengan total suara 58.

Di RT III, Aryadi mendapatkan 10 suara, Santri Mardin mendapatkan 4 suara, Andi April unggul di 24 suara dan Ari Widayanti mengumpulkan 12 suara dengan jumlah keseluruhan 50 suara. Dengan demikian, Andi April dipastikan resmi terpilih menjadi Ketua III RW 1, Kelurahan RD PJKA Bandar Agung.

Untuk RT IV yang dengan total suara 49, 1 suara tidak sah, 13 suara diraih oleh Sarmi Juni, Zulkarnain 34 suara dan Togu Darianto mendapatkan hanya mengumpulkan 1 suara.

Baca Juga  Bunda Paud Kabupaten Lahat Buka Kegiatan Work Shop Kepada Pendidik Paud se- Kabupaten Lahat

Hasil untuk RT V, suara didominasi oleh perolehan Kiswanto dengan 30 suara, disusul Ahmad Efendi 13 suara, kemudian Irwan mendapatkan dukungan sebanyak 10 suara, dengan suara tidak sah ada 3, jumlah suara keseluruhan 56.

Hasli penghitungan suara untuk pemilihan Ketua RT VI, kandidat atas nama Kasno mengumpulkan 20 suara, calon atas nama Zulkifli meraup 30 suara dan Debbie Prayitno mengumpulkan 4 suara, dengan total pemilih sebanyak 54 suara

Katua Panitia sekaligus Ketua LPMK Kelurahan RD PJKA Bandar Agung, H. Khaidir Rusmi, S. Pd, M. Si dikonfirmasi usai penghitungan suara pemilihan RT ini mengungkapkan, kegiatan pemilihan Ketua RT ini sesuai dengan Undang Undang Republik Indonesia nomor 5 tahun 2014.

“Seperti diketahui, bahwa kita telah melakukan pendaftaran pemilih masing-masing calon. Lalu setiap kepala keluarga menyumbangkan satu suara 1 suara”, terang Khaidir, Sabtu (7/9/19).

Kemudian untuk perekrutan calon Ketua, lanjut Haidir, setelah dibuka pendaftaran ada 17 nama calon yang muncul dari 6 RT yang ada. Diuraikannya, bahwa untuk RT I yang terpilih menjadi Ketua adalah Yosi Rizal, RT II Nano Subekti, RT III Andi April, RT IV Wizul Karnain, RT V Kiswanto dan RT VI adalah Zulkifli.

Baca Juga  SAMBUT TAHUN BARU ISLAM, SEKDA DAN MASYARAKAT LAHAT IKUTI PENGAJIAN AKBAR

“Tentunya harapan kita, para Ketua RT terpilih ini nantinya akan bekerja jauh lebih baik lagi dari yang sudah-sudah. Dan tentunya, kami sangat menghargai pengabdian serta mengucapkan terima kasih kepada RT sebelumnya, atas jasa dan kerjasamanya selama ini, terutama dalam membangun masyarakat di Kelurahan RD. PJKA Bandar Agung”, terang dia.

Kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam pesta demokrasi pemilihan Ketua RT di Kelurahan RD. PJKA Bandar Agung ini, tambah Khaidir, pihaknya beserta segenap panitia sangat berterima kasih.

“Saya pribadi dan panitia serta pihak kelurahan bersyukur, pelaksanaan pemilihan Ketua RT ini dapat berjalan dengan baik, lancar dan damai. Untuk itu, kami selaku panitia mengucapkan terima kasih”, ucap Khaidir menyudahi wawancara dengan awak media ini.

Editor : RON

Check Also

Tancap Gas..!!!!, Tim Kuasa Yulius Maulana Ambil Formulir Pendaptaran Cabup di 7 Parpol

Author : Ujang LAHAT, LhL – Antusias bakal calon untuk ikut berpartisipasi dalam penjaringan di …

SMM Panel

APK

Jasa SEO