Home / REGIONAL / PAGAR ALAM / 7 KURSI BERDASARKAN HASIL PLENO TINGKAT KECAMATAN PAGARALAM UTARA

7 KURSI BERDASARKAN HASIL PLENO TINGKAT KECAMATAN PAGARALAM UTARA

# Inilah 7 Kursi DPRD Pagaralam Dapil III Tahun 2019 – 2024.

Author : Ilham

PAGARALAM, LhL – Setelah melakukan pleno terbuka penghitungan surat suara, PPK Kecamatan Pagaralam Utara selesai merekap seluruh Jumlah perolehan suara 16 Partai Politik DPRD Pagaralam Priode Tahun 2019 – 2024 Dapil III Pagaralam Utara, Kota Pagaralam, Kamis (25/04/2019).

Pantauan Wartawan ini dilapangan. Untuk Kecamatan Pagaralam Utara memiliki 10 Kelurahan dan 138 TPS. Penghitungan surat suara sudah dilakukan secara bertahap dan berurutan dimulai sesuai dari nomor urut Partai yang pertama Partai PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, Nasdem, Garuda, Berkarya, PKS, Perindo, PPP, PSI, PAN, Hanura, Demokrat, PBB dan PKPI.

Adapun Perolehan surat suara seluruh partai Politik di Dapil III Pagaralam Utara yaitu : PKB : 1.739 Suara, Gerindra : 3.330 Suara, PDIP : 2.050 Suara, GOLKAR : 3.703 Suara, NASDEM : 5153 Suara, Garuda : 0, Berkarya : 95 Suara, PKS : 2721 Suara, Perindo : 83 Suara, PPP : 1553 Suara, PSI :  59 Suara, PAN : 731 Suara, Hanura : 96 Suara, Demokrat : 693 Suara, PBB : 1798 Suara, PKPI : 2466 Suara.

Baca Juga  AHMAD SELAMAT DARI TANGAN PENJAHAT

Sementara berdasarkan hasil hitungan C1 Plano PPK Pagaralam Utara yang mendapatkan suara terbanyak dan berhak untuk menduduki 7 kursi DPRD Kota Pagaralam Priode 2019-2024 Dapil  III Pagaralam Utara diantaranya : Dari Partai Nasdem (Jeny Shandiyah) Total Suara 5,153, Golkar (Efsi) Total Suara 3703, Gerindra (Desy Siska) Total Suara 3330, PKS (Firmansyah)Total Suara 2721, PKPI (Kasno Pandri) Total Suara 2466, PDIP (Tanhar) Total Suara 2050, PBB(Masagus Toyeb) Total Suara  1798.

Baca Juga  Desa Gunung Agung Terpilih Menjadi Pilot Project TPAKD Provinsi Sumatera Selatan

Pleno tingkat Kecamatan Pagaralam Utara dihadiri langsung Kapolres Pagaralam AKBP Tri Saksono Puspo Aji Sik MSi didampingi Wakapolres Pagaralam Kompol Tri Wahyudi SH, seluruh saksi partai Politik, Kapolsek Pagaralam Utara AKP Hery Widodo SH, Seluruh anggota PPK Pagaralam Utara, Ketua Panwascam Pagaralam Utara Indra Gunawan beserta anggota, jajaran anggota Koramil 0405-10 Pagaralam dan para Awak Media, Pleno penghitungan total surat suara ini selesai dilaksanakan dikantor PPK di tingkat Kecamatan Pagaralam Utara, bertempat di Dusun Pengandonan, Kota Pagaralam. 

Editor : Ahmad

Check Also

Wow..Warga Kota Pagar Alam Tumpah Ruah Ikuti Kampanye Akbar Hepy-Efsi

Author : TONI R PAGARALAM, LhL – Mulai pagi hingga Sore hari tidak menyurutkan semangat …

SMM Panel

APK

Jasa SEO