Author : Ganda Coy
LAHAT, LhL – Bertempat di ruang pertemuan, Pemerintahan Kabupaten Lahat menyambut dan menerima rombongan Dosen berserta Mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya(Polsri) guna melaksanakan magang di desa- desa yang ada di kawasan Bumi Seganti Sutungguan (Lahat), Senin (12/02).
Pertemuan tersebut langsung dipimpin dan dibuka oleh Asisten III, Iskandar didampingi 3 camat di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Lahat , Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Lahat, Kepala Dinas BPMD, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lahat dan rombongan kepala desa (Kades).
Dalam kata sambutan yang disampaikan oleh pihak Politeknik Negeri Sriwijaya yang disampaikan oleh Rosi, ia mengucapkan rasa terima kasih kepada Pemerintahan Kabupaten Lahat yang mana telah menyambut kedatang dengan baik.
“Dengan ini kami berharap pihak pemerintahan desa terutama kepala desa (Kades) di 3 kecamatan, kecamatan Lahat, Kecamatan Merapi Barat dan Kecamatan Pulau Pinang agar kiranya dapat menerima Mahasiswa/ Mahasiswi kami dengan baik untuk dapat belajar bersama tentang sistem keuangan desa,” ungkap Rosi.
Sementara dalam sambutan dan arahan yang disampaikan Asisten III, Iskandar, mengucapkan selamat datang kepada dosen- dosen berserta mahasiswa/mahasiswi Polsri di Bumi Seganti Setungguan.
“Dan saya mengucapkan terima kasih kepada dosen- dosen berserta Mahasiswa/Mahasiswi Polsri yang telah memilih Kabupaten Lahat untuk melaksanakan Magang di tiga kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat, dan saya berharap kepada Kepala Desa (Kades) dapat menerima dengan baik dan membantu mereka,” harapnya.