Home / HUKUM & KRIMINAL / SOSIALISASI APLIKASI LEMANG TERUS DIGENCARKAN DEMI LAHAT AMAN DAN NYAMAN

SOSIALISASI APLIKASI LEMANG TERUS DIGENCARKAN DEMI LAHAT AMAN DAN NYAMAN

Author : DARMAWAN

 

LAHAT, LhL – Untuk menciptakan LAHAT aman dan nyaman, tentu tidak lepas dari peran serta masyarakat, untuk itulah Kapolres Lahat melalui Humas Polres, hari ini kembali sosialisasikan aplikasi LEMANG (Laporan Cepat Masyarakat Lematang). Kali ini bertempat di Dinas Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil) serta di SMKN 1 Lahat, Jum’at (03/03/2017).

Melalui sosialisasi tersebut diharapkan msyarakat lebih mengerti serta memahami fungsi dan keunggulan menggunakan aplikasi Lemang. Kegiatan sosialisasi tersebut langsung dipimpin oleh Kasubag Humas Polres Lahat didampingi Paur Humas Polres Lahat IPDA Sabat T serta diikuti oleh dua anggotanya yaitu Bripda Riyan dan Bripda Rensy.

Baca Juga  ASWARI KEMBALI MEMBAKAR SEMANGAT KEPAHLAWANAN WARGA LAHAT

Terpantau di lapangan, kegiatan berlangsung di sekolah tersebut diikuti secara antusias oleh para pelajar dan pendidik.

Kapolres Lahat AKBP Rantau Isnur Eka SIK melalui Kasubag Humas Polres Lahat AKP Djoko mengatakan, dirinya berharap melalui kegiatan yang dilaksanakan mampu membantu agar tetap terciptanya Kamtibmas.

“Semoga kedepannya, bisa membawa dampak yang positif bagi lingkungan masyarakat, dan yang lebih terpenting nantinya rasa aman dan tertib selalu terjaga sepanjang waktu”, tegas Djoko.

Baca Juga  TANPA ROZI, EENK MUDA TETAP BERNIAT IKUTI PILKADA LAHAT 2018 MENDATANG

Sementara itu, Paur Humas Polres Lahat Ipda Sabar T menuturkan, kegiatan yang dilakukan di sekolah ini merupakan sebuah signal yang bagus. “Ini awal yang bagus, karena para siswa terlihat bersemangat mengikuti sosialisasi yang diberikan, semoga masyarakat umum maupun pelajar dapat membantu menciptakan aman dan nyaman untuk Lahat”, tutup Sabar.

 

Editor : UJANG SP

Check Also

PJ Bupati Lahat Resmi Buka MTQ Kabupaten Lahat Tahun 2025

Author : Jang LAHAT, LhL – Pj Bupati Lahat, Imam Pasli, S. STP, M. Si, …

SMM Panel

APK

Jasa SEO