banner
banner
Home / HUKUM & KRIMINAL / KISAH KEBAKARAN TALANG SEJEMPUT : TAK HANYA MEMBAKAR RUMAH PELAKU JUGA MEMBACOK 3 KORBAN LAINNYA

KISAH KEBAKARAN TALANG SEJEMPUT : TAK HANYA MEMBAKAR RUMAH PELAKU JUGA MEMBACOK 3 KORBAN LAINNYA

PULAU PINANG, LhL – Berawal dari selisih paham, sehingga terjadi konflik antara tetangga yang mengakibatkan keributan serta menimbulkan korban bacok yang  terluka parah. Diduga pelaku tersebut bernama Win bin Kemin, warga Kelurahan Joko Genting Jaya, Kecamatan Dempo Tengah yang istrinya bernama Eka warga Desa Talang Sejemput yang belum lama pindah ke desa tersebut.

IMG-20160831-WA0009

Akibat selisih paham tersebut, dirinya nekad membacok tiga orang sekaligus korban tersebut bernama Yanto bin Musa yang terluka bacok di kepala, Eka Heriani korban bacok sobek pipi (sedang mengandung), dan Ibu Herpiana (orang tua  dari Eka Heriani) belum puas dengan kejadian itu, kemudian pelaku membakar rumah korban tersebut.

Baca Juga  Pengakuan Pembunuh Dilantari Cinta, Baru Pacaran 7 Bulan Kenal Lewat Sosmed

Win bin Kemin diduga melakukan aksinya sekitar pukul 24:00 wib dini hari tadi, disaat warga lagi tidur. Mendapat laporan, Kapolsek Pulau Pinang AKP Joko Suyoto langsung menerjunkan anggotanya untuk mengumpulkan informasi serta memintai keterangan dari warga, untuk mengejar pelaku terkait pembacokan disertai pembakaran rumah yang tanpa manusiawi ini.

IMG-20160831-WA0016

“Menurut keterangan yang didapat, dugaan kami mengarah pada kecemburuan pelaku disertai selisih paham antara si pelaku dan korban. Dugaan sementara yang didapat dari saksi pelaku membakar dengan menggunakan minyak tanah, sehingga rumah tersebut mudah terbakar, ditambah lagi banyak papan dan balok kayu yang dititipkan warga di bawah rumah tersebut, sehingga api mudah sekali besar melalap (membakar) rumah tersebut,” terangnya.

Baca Juga  Tim Lebah Polsek Tanjung Agung Amankan 5 Mesin Jekpot Beserta Pemiliknya

Setelah melakukan aksinya membacok disertai membakar rumah, karena takut di tangkap pelaku melarikan diri, kini dalam pengerjaran oleh petugas. Dari hasil penyelidikan sementara yang di bantu warga, petugas menduga kuat pelaku kabur ke kebun miliknya. “Untuk sementara kuat dugaan terduga pelaku pembacokan dan pembakaran melarikan diri ke kebun miliknya, saat ini masih dalam pengejaran petugas Polsek Pulau Pinang,” tutup Joko.

Photo/Naskah : (Iin)

Editor                : (UJANG, SP)

Check Also

Masyarakat Pajar Bulan Minta Tertibkan Balapan Liar

Author : Toni Ramadhani PAJAR BULAN, LhL – Bulan ramadhan harusnya menjadi momen bagi anak …

SMM Panel

APK

Jasa SEO