Author : April
KIKIM BARAT, LhL – Pemerintah Desa (Pemdes) Sidomakmur, Kecamatan Kikim Barat Kabupaten Lahat menggelar acara sunat massal untuk masyarakat kurang mampu berkerja sama dengan majlis Taklim serta Puskesmas Saung Naga, di Aula Kantor Desa Sidomakmur,Kamis (30/6/2022).
Turut hadir pada kesempatan Sunat Massal tersebut, Kepala Desa Sidomakmur Ahmadi bersama Ketua TP-PKK Murni Bersama perangkat desa, kader posyandu dan Majelis Taklim Aljanah Patimah besama Anggota,
Tampak hadiri juga Anak-Anak bersama orang tua yang akan mengikuti Sunat, Tim kesehatan Dari Puskesmas Saung Naga, Eli aprian Bersama rekan dan Kapolsek kikim Barat yang diwakill, Muslimin Kanit Binmas bersama Rekan.
Kepala Desa Sidomakmur Ahmadi mengatakan
kegiatan sunat masal ini adalah bentuk dari pemberdayaan sehingga masyarakat Desa Sidomakmur juga ikut secara langsung merasakan kepedulian dari pemerintah desa terhadap warga.
“Alhamdulillah Pemerintah Desa , kembali melaksanakan Program Sunat Massal di Desa Sidomakmur untuk yang kedua kalinya dengan jumlah 16 anak, Sebelumnya ditahun 2020 ada kegiatan sunat massal dengan jumlah 9 anak dan ditahun 2021 sempat tertunda dikarnakan dalam suasana pandemi covid-19. Pangkas nya.
Sementara Ketua Majelis Taklim, Patimah Desa Sidomakmur saat memberikan sambutan acara penutupan sunat massal menuturkan, alhamdulilah Acara Sunat Massal berjalan dengan Lancar.
“Terimakasih kepada pemerintah desa Sidomakmur yang sudah mempasilitasi dan mendukung terealisasinya sunat massal ditahun ini dan untuk anak yang baru saja selesai di sunat semoga Cepat sembuh serta beraktifas seperti biasanya. Ucap ketua Majeles Taklim.
Editor : Ron