Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / DLH LAHAT : MENJAGA LINGKUNGAN TANGGUNGJAWAB SEMUA PIHAK

DLH LAHAT : MENJAGA LINGKUNGAN TANGGUNGJAWAB SEMUA PIHAK

  • LURAH PASAR LAMA : “Saya sudah sampaikan pada warga”  

Author : Nurhidayah

LAHAT, LhL – Untuk menjaga kesehatan saat menghadapai musim penghujan seperti sekarang ini, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lahat, H. Misri, M. Si melalui Kabid Pengelolahan Sampah dan Limbah Bahan Beracun Berbahaya (B3), Budi Utama, S. IP, mengajak semua instansi terkait untk menjaga kebersihan lingkungan.

Budi menyampaikan, bahwa sebenarnya masalah kebersihan ini bukan hanya tugas tanggung jawab DLH saja, namun perlu kerjasama secara menyeluruh antar intansi pemerintah dan masyarakat.

“Ya.., masyarakat juga punya peran aktif dalam menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah dan limbah secara sembarangan”, ujarnya saat ditemui awak media Lahat Hotline, di ruang kerjanya, Rabu (8/11/17).

Baca Juga  BUPATI, KASDIM 0405 DAN KAPOLRES LAHAT SIARAN LANGSUNG DIRADIO DISHUB

Untuk mengangkut sampah rumah tangga dan menjaga kebersihan jalan liantas, terang dia, DLH Lahat telah telah menyiapkan beberapa mobil, bentor dan pasukan biru.

“Armada dan pasukan inilah yang membantu kita dalam hal pembuangan sampah ini, DLH telah memiliki armada sampah sebanyak 12 mobil, 5 bentor, 45 orang kernet sampah serta  198 juru sapu”, terang Budi.

Disinggung masalah pihak mana saja yang sangat berperan dalam hal kebersihan ini, Budi kembali menyebut bahwa masalah sampah ini tidak luput dari kesadaran dan peran serta masyarakat.

“Buanglah sampah pada tempatnya, jangan buang sampah di selokan, ayek apol atau Sungai Tue. Tampakkan kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan air dan udara,” pesannya.

Baca Juga  DANA DESA KUPANG KECAMATAN PAGAR GUNUNG REHAB JALAN LINGKAR

Sedangkan Lurah Pasar Lama, Kecamatan Lahat, Effendi mengatakan bahwa pihaknya selalu mengupayakan bagaimana cara menertibkan pembuangan sampah ini. Seperti memasang plat larangan, mengadakan sosialisasi pembuangan sampah. Tetapi menurutnya, masih saja ada oknum yang dengan sengaja membuang sampah tidak pada tempatnya.

“Saya sebagai lurah sudah mengupayakan bagaimana supaya masyarakat yang ada di daerah saya ini, membuang sampah pada tempatnya pada saat mobil sampah mengangkutnya, tetapi tetap saja ada yang dengan sengaja membuang sampah sembarangan”, sebut Fendi.

Editor : Zadi

Check Also

Agus Fatoni : Expo HUT ke-44 Dekranas, Momen Majukan Produk Kerajinan UMKM

Author : Riki   SOLO, LhL – Pj Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni mengunjungi stan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO