Home / Umum / BINMAS GANDENG PESILAT ADAKAN LOMBA KEAGAMAN PELAJAR SEKABUPATEN LAHAT

BINMAS GANDENG PESILAT ADAKAN LOMBA KEAGAMAN PELAJAR SEKABUPATEN LAHAT

Author  : DARMAWAN 

LAHAT, LhL – Polres Lahat melalui Binmas Polres Lahat melaksanakan  kegiatan safari Ramadhan bersama perguruan silat HIMSI cabang polres lahat, bertempat di MAN Negeri 2 Lahat dalam rangka HUT Bhayangkara ke 71 tahun bersama dengan perguruan seni beladiri HIMSI Bhayangkara hari ini Minggu (04/06) melaksanakan lomba pengetahuan seputar agama islam antar pelajar sekolah yang ada di Kabupaten Lahat.

Adapun lomba yang dimuat dalam kegiatan ini yaitu tahfiz qur’an, lomba tilawah, baca ayat pendek Al – Qur’an, lomba azan, san lomba yel yel terbaik dan terkompak. Peserta lomba yang berjumlah ratusan pelajar yang ada di Kabupaten Lahat ini berupa pelajar dari tingkat TK (Taman Kanak Kanak) sampai dengan tingkat SMA.

Baca Juga  DOOR TO DOOR, TUKANG BECAK HINGGA PENGOJEK TERIMA MASKER DARI CIK UJANG

Pantauan Lahathotline.com, kegiatan ini berjalan lancar dan diikuti antusias oleh seluruh peserta. Sudah beberapa pelajar yang terpilih seleksi dan akan mengikuti lomba final yang akan dilaksanakan pada Minggu mendatang tepatnya pada tanggal 11 juni 2017, yang lomba ini sendiri bakal diadakan  di polres lahat.

Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK melalui Kasat Binmas Polres Lahat AKP Gali Atmajaya SIK mengungkapkan, kegiatan keagamaan yang melibatkan pelajar se-kabupaten Lahat diharapkan mampu mengarahkan pada siswa agar lebih mendekatkan diri kepada  kegiatan kegiatan yang positif dan bermanfaat baik bagi diri sendiri dan lingkungan.

Baca Juga  17 TIM IKUTI LIGA SEPAK BOLA, DALAM RANGKA HARI HAORNAS

“Ini adalah suatu cara yang kita lakukan supaya pelajar khususnya yang ada di Kabupaten Lahat terhindar dari kenakalan remaja dan pergaulan bebas yang bisa menjerumuskan. Dengan harapan agar para anak anak kita mampu menghadapi tantangan zaman dengan akidah dan akhlak yang mulia,” bebernya.

Ditambahkan Gali, dirinya berharap kegiatan ini hina disuport oleh semua pihak terutama peran orng tua dari pelajar sangat diharapkan.

“Harapan kita melalui kegiatan lomba ini juga mampu menumbuhkan kecintaan generasi muda pada Al – Qur’an dan kegiatan keagamaan lainya. Tentunya semua ini juga bisa berhasil  bila para orang tua turut mendukung dan jangan salah didik, ” pungkasnya.

Editor : YADI

Check Also

Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, Sholawat Nabi Bergema di Rumah Dinas Bupati Muba

Editor : RON MUBA, LhL – Bergema sholawat Nabi bersenandung di rumah Dinas Bupati Muba. …

SMM Panel

APK

Jasa SEO