banner
banner
Home / REGIONAL / PAGAR ALAM / POLRES PAGARALAM GELAR RAHMADHANIYAH

POLRES PAGARALAM GELAR RAHMADHANIYAH

PAGARALAM, LhL – Dalam rangka menciptakan rasa aman dan nyaman baik sebelum saat dan sesudah lebaran tahun ini, bertempat di barak Dalmas Polres Pagaralam, kemarin Senin (27/06) digelar rapat koordinasi (rakor) yang diberi sandi Rakor Rahmadniya Musi 2016. Acxara dipimpin langsung oleh Kapolres Pagaralam dengan dihadiri Assiten II mewakili Walikota, Danramil, para Kapolsek serta unsur terkait dalam operasi Rahmadniya.
IMG-20160627-WA0007
Dalam sambutannya, Kapolres Pagaralam. AKBP Pambudi mengatakan, kalau sebelumnya kita kenal dengan sandi ketupat lebaran sekarang diganti dengan sebutan operasi Rahmadniya. Sesuai dengan arahan dari pusat,” sebutnya.
Dilanjutkan Kapolres, pelaksanaan operasi akan dilaksanakan selama 14 hari yakni H-7 dan H+7.Guna mendukung dan menciptakan situasi aman dan kondusif akan kita dirikan 5 posko yang akan ditempatkan di lokasi rawan. Posko itu di Perandonan, pasar Lematang, Dempo Tengah dan Dempo Utara. Nantinya akan kita tempatkan tenaga medis, tagana, TNI dan Polri. “Kita harapkan tidak ada kejadian yang menyebabkan terganggunya masyarakat saat berlebaran. Tanggung jawab ini marti kita pikul dan laksanakan bersama dengan tanggung jawab.” pintanya.
Sementara Assiten II, Syafrani mengatakan, pihak Pemkot sangat mendukung serta berharap agar masyarakat yang merayakan lebaran di kampung bersama keluarga merasa khidmat dan nyaman.Sebagai bentuk apresiasi,adanya tulisan yang dipasang di tempat tempat tertentu dengan bahasa dusun atau daerah. “Hendaknya harapan kita bisa menjadi kenyataan”, katanya.

Acara dilanjutkan dengan paparan oleh Kabag Ops, AKP.Indarmawan terkait pola dan kultur yang harus diantsipasi sehingga rasa aman dan nyaman bisa didapat.

Baca Juga  Optimalkan Kamtibmas, Polres Pagaralam Atur Lalin di Liku Endikat

Photo/Naskah : (Repi Black)

Check Also

Ngantor Perdana, Luber Disambut Hangat Para ASN Kota Pagaralam

Author : Toni Ramadhani PAGAR ALAM, LhL – Suasana berbeda terlihat di Kantor Walikota Pagar …

SMM Panel

APK

Jasa SEO