Home / ADVETORIAL / Gusnan Mulyadi Tekankan Pentingnya Imunisasi Polio Tahap 2 di Bengkulu Selatan

Gusnan Mulyadi Tekankan Pentingnya Imunisasi Polio Tahap 2 di Bengkulu Selatan

BENGKULU SELATAN, LhL – Berdasarkan instruksi Kementerian Kesehatan untuk melakukan vaksinasi polio secara serentak, maka hari ini (15/7/24) dilaksanakan kegiatan Advokasi dan Sosialisasi Pekan Imunasasi Nasional Polio Tahap 2 di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Digelar di Balai Sekundang Manna, kegiatan yang bertujuan untuk menyatukan komitmen secara nasional dalam memberantas polio ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi.

Baca Juga  Lagi, Punggawa PSHT Terjun dan Bantu Pekerjaan TMMD

Bupati Gusnan Mulyadi menekankan pentingnya program imunisasi polio sebagai langkah krusial dalam memastikan generasi masa depan yang sehat dan terbebas dari penyakit polio.

“Imunisasi merupakan hak setiap anak untuk mendapatkan perlindungan dari berbagai penyakit berbahaya. Melalui kegiatan ini, kita berharap seluruh masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan dapat berpartisipasi aktif dan mendukung kesuksesan Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap 2,” ujar Gusnan Mulyadi Selaku Bupati Bengkulu Selatan.

Baca Juga  Warga Sasaran TMMD Berharap Apa Yang Diimpikan Segera Terwujud

Sebagai bagian dari upaya advokasi, Bupati Gusnan Mulyadi juga mengajak seluruh kepala desa dan perangkat daerah untuk aktif berperan serta dalam mensosialisasikan dan memobilisasi masyarakat agar program ini dapat mencapai hasil yang maksimal. (ADV / Yesi Junita NT).

Editor : RON

Check Also

Pemerintah Instruksikan Kepala Daerah Baru Segera Susun RPJMD dan Renstra

Author : Husni / FL JAKARTA, LhL – Pemerintah mulai mengambil langkah cepat untuk memastikan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO