Author : Elan A
PALEMBANG, LhL – Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru melepas secara resmi peserta tim pesta paduan suara gerejawi (Pesparawi) XIII Tingkat Nasional yang diselenggarakan di Yogyakarta. Bertempat di Auitorium Graha Bina Praja, Selasa (14/6).
Gubernur Provinsi Sumsel H. Herman Deru megakui, Pemprov Sumsel mendukung penuh utusan Sumsel untuk mengikui Pesparawi tingkat Nasional.
“Saya berharap, agar utusan Sumsel bisa memenangkan perlombaan yang akan diikuti dan mengharumkan nama Sumsel”, harapnya.
Herman Deru berdecak kagum atas keikutan serta perwakilan dari Susmel dalam ajang nasional tersebut.
“Pesan saya, agar Kontingen dari Sumsel berlatih dengan maksimal dan menjaga kesehatan menjelang hari H nanti”, pintanya.
Editor : RON