Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kota Lahat / DPMDES BESERTA FORUM KADES SE-KABUPATEN LAHAT TERIMA KUNJANGAN TIM SEKBER PROVINSI

DPMDES BESERTA FORUM KADES SE-KABUPATEN LAHAT TERIMA KUNJANGAN TIM SEKBER PROVINSI

Author : Nurhidayah
LAHAT, LhL – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa  (DPMDes) beserta ketua Forum Kades sekabupaten Lahat terima kunjungan Tim Sekber (Sekretariat Bersama) Provinsi, bertempat di Hotel Calista, Rabu (12/8/20).
Tim Sekber yang terdiri dari DPMDes provinsi Binmas Polda, Inspektorat provinsi dan Biro hukum berkunjung dalam bersosialisasi dan pemberian education terkait pencegahan pengawasan dan penanganan pengelolaan dana desa
Kepala Dinas PMDes Provinsi Sumatra selatan yang diwakili oleh Kabid Bina Pemerintahan Desa Drs Uzurman Irwandi MM, menyampaikan Education yang harus dilakukan terkait pengelolahan dana desa dan hal- hal yang harus di hindari agar tidak melangar hukum
“Guna mencegah Korupsi dalam pengelolaan dana Desa kita harus transparansi seperti dalam proses perencanaan pelaksanaan pengawasan dana Desa harus melibatkan masyarakat, Kepala Desa wajib mensosialisasikan besarnya Dana Desa dan pemanfaatannya kepada masyarakat Desa secara transparan, Kopentensi Kepala Desa dan perangkat Desa harus ditingkatkan terutama mengenai teknis pengelolaan dana Desa pengadaan barang dan jasa serta penyusunan pertanggungjawaban keuangan Desa, ” jelasnya.
Masih katanya peran lembaga Desa harus lebih optimal dalam ikut serta berperan aktif menjalankan tugas pokok dan fungsinya, jabatan Kepala Desa adalah jabatan amanah dari masyarakat Desa yang telah memilih sebagai Kepala Desa dan amanah tersebut harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab untuk kesejahteraan masyarakat Desa, wajib memasang baliho dengan ukuran cukup besar sehingga mudah dilihat oleh masyarakat Desa dengan demikian masyarakat Desa akan tahu apa yang dilaksanakan dalam 1 tahun mendatang.
“Kegiatan yang dilaksanakan dalam penyelenggaraan pemerintahan desa harus tertuang dalam rencana kerja pemerintah Desa yang merupakan hasil musyawarah Desa untuk menyusun apbdes dan dibuatkan peraturan Desa, serta Desa harus mencatat atau membukukan semua aset Desa dalam bentuk barang baik barang tidak bergerak maupun barang bergerak sehingga nantinya dikawatirkan saat pergantian kepala desa aset tersebut akan berkurang atau hilang karena tidak tercatat sebagai aset Desa. Dengan melaksanakan kedelapan panduan itu, semoga akan terhindar dari jeratan hukum ,” tutur Uzurman.
Ditempat yang sama Kepala Dinas PMDes kabupaten Lahat Ekman Mulyadi S Sos didampingi Kabid Pengelolahan keuangan dan Aset Desa  Yanuar Ardiansyah menjelaskan kunjungan Tim Sekber di kabupaten Lahat  untuk mengetahui apa yang menjadi kendala terkait dana desa di kabupaten Lahat. Dengan adanya kunjungan dan education dari tim provinsi ini diharapkan mereka mengetahui dan paham apa yang menjadi kendala di dalam pengelolaan dana desa
“Dengan bertatap muka secara langsung dengan Tim Sikber mereka mengetahui acuan yang harus dipahami  dan larangan yang harus dihindari jangan sampai mereka melanggar aturan yang ada,” jelasnya.
Sementara Ketua forum Kades Kecamatan Kota Agung Arsito Hasan
Sangat merespon dengan adanya kunjungan dari Tim Sekber provinsi ini yang mana akan mengajak  kepada kebaikan bersama terutama yang terkait dengan pengelolahan dan desa
“Kita akan sampaikan kepada kepala desa apa yang disampaikan oleh Tim Sekber ini yang terkait dengan apa yang harus dilakukan didalam pengelolahan dana Desa,” tutupnya.
Editor : Ron
Baca Juga  Turut Prihatin, Aldeos Group Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir Bandang

Check Also

Tak Kenal Capek, Dalam Sehari Yulius Maulana Hadiri Sejumlah Undangan di Tiga Kecamatan

Author : Ujang LAHAT, LhL – Bak tak mengenal lelah, Calon Bupati Lahat 2024-2029 dengan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO