Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Kikim Tengah / JARINGAN TAK KONECT, UNBK SMAN 1 KIMTENG TERTUNDA

JARINGAN TAK KONECT, UNBK SMAN 1 KIMTENG TERTUNDA

Author : Ron

KIKIM TENGAH, LhL – Memasuki hari kedua pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMA Negeri 1 Tanjung Aur, Kecamatan Kikim Tengah, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan mengalami kendala. Pasalnya, jaringan konektor soal ujian yang harus menggunakan komputer itu, tidak ada koneksi.

PhotoGrid_1554175506452

Kondisi ini, jelas saja membuat sebanyak 56 siswa kelas XII yang akan ikut UNBK di sekolah itu, hanya bisa “Manyun” dan menunggu jaringan terkoneksi. Bahkan sebagian siswa terpaksa harus pulang dulu, karena mereka tak ingin waktu terbuang dengan percuma.

Fauzi Azwar, salah satu guru di sekolah itu mengatakan, bahwa sejak pagi hingga siang ini soal-soal yang menggunakan jaringan internet dan komputer itu tidak ada nyambung.

Baca Juga  Memastikan Anggaran DD Tersalurkan, Camat Monev Langsung Tiga desa Yang ada di Kikim Tengah

“Tadi pagi memang guru yang bertugas mempersiapkan perangkat (Termasuk komputer dan lainnya) UNBK tersebut, buka linknya sekitar jam 9. Nah sampai saat ini, soal-soal ujian Matematika tidak bisa dibuka. Ntah apa sebabnya. Mungkin jaringan untuk link itu sudah terlalu sibuk. Sekarang guru yang bertugas mempersiapkan perangkat itu, sedang menuju ke Kota Lahat, guna koordinasi terkait kendala itu”, urai Fauzi, Selasa (2/4/19) sekira pukul 10.00 WIB.

Baca Juga  Desa Maspura akan Ada Pasar Murah

Senada, salah satu siswa peserta UNBK Rega Ksatria juga sangat mengeluhkan kondisi ini. Menurutnya, dari pada dirinya menunggu di sekolah tak menentu, ia memilih untuk pulang ke rumah dulu. Kebetulan rumahnya memang dekat dengan sekolah itu.

“Karena soal UNBKnya belum bisa dibuka dan kami belum bisa ujian, maka guru menyarankan bagi yang rumahnya dekat dengan sekolah dan ingin pulang dulu, boleh pulang. Tapi nanti jam 3, kami datang lagi ke sekolah”, kata Rega.

Editor : Ahmad

Check Also

Disinyalir Sarat Pungli, Wali Murid dan Siswa SMPN 1 Kikim Tengah Mengeluh

Author : Ujang LAHAT, LhL – Miris memang, jika di zaman sekolah yang serba gratis …

SMM Panel

APK

Jasa SEO