banner
banner
Home / REGIONAL / EMPAT LAWANG / DIDUGA KARENA CEMBURU BUTA, “AS ” AJAK TEMAN MENGEROYOK “SU”

DIDUGA KARENA CEMBURU BUTA, “AS ” AJAK TEMAN MENGEROYOK “SU”

Author : ADI

EMPAT LAWANG, LhL – Diduga karena urusan percintaan disertai dengan faktor cemburu, SU (19) warga Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang dikeroyok oleh belasan pemuda di simpang tiga Tugu Jembatan Musi Raya atau Jembatan Duren, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, Jumat Malam (02/06)

Berdasarkan informasi dari kepolisian, kejadian bermula pada saat korban SU sedang nongkrong di simpang tiga tugu Jembatan Musi Raya – Jembatan Duren, datang seorang laki laki berinisial AS (21), warga Desa Ulak Dabuk, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Empat Lawang mendatangi korban dan bertanya kepada korban

“Mano Reni” dan di jawab korban ” Tidak tau” dan setelah itu tersangka pergi.

Tak lama kemudian, AS datang kembali dan langsung melakukan pemukulan terhadap korban dengan menggunakan tangan yang mengenai muka sebelah kiri korban dan naas setelah korban terkena pukulan tiba tiba datang 10 orang yang diduga masih teman pelaku dan langsung melakukan pengeroyokan terhadap korban.

Baca Juga  Cerita SMPN 1 Kikim Tengah Meruncing, Tokoh Pers Lahat : Berita Bantahan Perlu Belajar Dulu Cara Menulis dan Aturan Pungutan di Sekolah

Menyadari keselamatan jiwanya semakin terancam SU tidak bisa melawan dan langsung lari ke arah pasar, beruntung para pelaku tidak melakukan pengejaran, setelah melakukan pengeroyokan juga melarikan diri ke arah Talang Padang.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka gores dan luka memar di wajah tepatnya di bagian bawah mata sebelah kiri serta korban merasakan sakit di kepalanya, kemudian setelah kejadian korban langsung melaporkan ke Polsek Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang.

Berdasarkan laporan tersebut, Sabtu (03/06) sekitar pukul 14.30 WIB, Tim Buser Polres Elang Empat Lawang menangkap salah seorang tersangka pengeroyokan AS yang sedang berada di rumah Reni di Talang Jawa, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang.

Baca Juga  DIDUGA BERSELINGKUH, DUA OKNUM POLISI INI DITINDAK TEGAS KAPOLRES LAHAT

“Sebelumnya kami mendapatkan informasi jika AS sedang berada di rumah Reni, kami langsung menuju lokasi dan mendapati AS di sana. Saat dilakukan Penangkapan TSK Tidak melakukan perlawanan dan langsung di Intrograsi lalu dikonfirmasi kepada korban dan ternyata benar TSK yg di tangkap adalah TSK Pengeroyokan di Simpang Tiga Tugu Duren,” ujar Kasat Reskrim Polres Empat Lawang, AKP Robi Sugara, Minggu (04/06)

Tersangka, tambah Robi, melakukan pengeroyokan tersebut lantaran cemburu. Mengingat Locus Delicty dan LP berada di Wilkum Polsek Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang lalu oleh anggota Tim Buser Elang, TSK langsung diserahkan ke Polsek Tebing Tinggi dalam keadaan sehat serta situasi aman terkendali.

“Tersangka terkena pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan. Saat ini tersangka sedang dilakukan pengembangan dan penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya.

Editor : YADI

Check Also

Masyarakat Pajar Bulan Minta Tertibkan Balapan Liar

Author : Toni Ramadhani PAJAR BULAN, LhL – Bulan ramadhan harusnya menjadi momen bagi anak …

SMM Panel

APK

Jasa SEO