# Bagikan Ratusan Nasi Kotak pada Pengojek, Online dan Abang Becak
Author : PWI Sumssl
PALEMBANG, LhL – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Selatan melalui program PWI Sumsel Peduli mengawali tahun 2026 dengan menggelar aksi sosial Jumat Berbagi, Jumat (9/1).
Kegiatan ini berlangsung di Jalan Kapten A. Rivai, tepatnya di depan Kantor DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Simpang Lima, Kecamatan Ilir Barat I, Kota Palembang.
Kegiatan Jumat Berbagi tersebut merupakan hasil kolaborasi PWI Sumsel Peduli dengan Asosiasi Profesi Sekuriti Indonesia (APSI) serta pimpinan dan pengurus PT PAB (Pengamanan Anak Bangsa). Ratusan nasi kotak dibagikan kepada anggota keamanan, pengendara, pengemudi ojek online, penarik becak, pedagang keliling, serta masyarakat sekitar yang membutuhkan.
Ketua PWI Sumsel Kurnaidi, ST, melalui Ketua PWI Peduli Sumsel M. Rofei Husin, menyampaikan bahwa program Jumat Berbagi merupakan agenda rutin yang telah berjalan sejak tahun 2025 dan terus dilanjutkan pada tahun 2026.
“Insyaallah, kegiatan Jumat Berbagi ini akan terus kami laksanakan secara konsisten setiap hari Jumat. Alhamdulillah, respons masyarakat sangat positif dan di awal tahun ini kami juga mendapat dukungan sponsor dari perusahaan jasa keamanan,” ujar M. Rofei Husin.
Ia menambahkan, ke depan pembagian nasi kotak akan dilakukan di beberapa titik berbeda di wilayah Kota Palembang dengan jumlah yang akan terus ditingkatkan sesuai kemampuan dan dukungan para donatur.
Selain itu, PWI Sumsel Peduli mengajak seluruh anggota PWI Sumsel serta masyarakat umum untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan sosial tersebut dengan menyisihkan sebagian rezeki untuk sesama.
Editor : RON
Lahat Hotline




