Home / LAHAT METROPOLIS / Kesejukan Usai Hujan, Warnai Pelantikan Tim Pemenangan YM-BM di Desa Arahan

Kesejukan Usai Hujan, Warnai Pelantikan Tim Pemenangan YM-BM di Desa Arahan

Author : Ujang

LAHAT, LhL – Setelah pelantikan Tim di Desa Gedung Agung Merapi Timur dan usai hujan deras pelantikan tim pemenangan di Desa Arahan Kecamatan Merapi Timur berlangsung dengan sejuk dan adem, Sabtu (28/09/2024).

Kendati suasana sejuk namun antusias tim yang akan dilantik terlihat tetap membara, hal itu terbukti dengan semangat para tim yang luar biasa.

Dalam sambutannya Cawabup Paslon 1 Budiarto Marsul menekankan pada tim untuk tetap semangat mewujudkan kemenangan yang waktunya sudah semakin dekat.

“Ingat nanti tanggal 27 November 2024 kita akan menang, untuk mewujudkan itu kita harus semangat dan bergerak mengajak masyarakat lain untuk memilih calon pemimpin yang amanah,” ungkapnya.

Baca Juga  SMSI Lahat dan FJL Bukber, Ishak Nasroni : Saya Senang Kalian Bersatu

Budiarto juga memberikan alasan kenapa harus nomor 1 yang dipilih, karena menurut Budiarto program yang selama ini sudah digaungkan oleh Yulius Maulana sangat memberikan manfaat untuk masyarakat dan kemajuan Kabupaten Lahat.

“Sudah berjalan dan jika YM-BM menang maka akan diteruskan bantuan sosial untuk masyarakat Kabupaten Lahat, bantuan musibah berupa air mineral dan uang saku,” ujarnya.

Selanjutnya Cawabup Lahat Yulius Maulana ST dalam sambutannya kambali mengingatkan kepada para tim dan masyarakat Desa Arahan untuk tidak terpengaruh dengan money politics.

Baca Juga  Kritik Adanya Pol-PP Desa : Tes Ulang Kelayakan, Berhentikan Hingga Minta Harus Dibubarkan

“Kalau bapak dan ibu memilih oemimpin Lahat ini hanya karena uangnya, maka jangan diharap Kabupaten Lahat akan maju, jangan harap Kabupaten Lahat ini bebas dari debu. Tapi ambil uangnya dan lihatlah programnya dengan hati, selanjutnya tentukan pilihan sesuai dengan hati nurani bapak dan ibu sekalian,” pungkasnya.

Usai menyampaikan sambutannya, Paslon YM-BM melantik Tim Pemenangan YM-BM di Desa Merapi, Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan.

Editor : RON

Check Also

Media Gethering PT PAMA Persada Dengan Junalis Kabupaten Muara Enim

Author : Evri MUARA ENIM, LhL – Kegiatan Media Gethering PT PAMA yang diikuti oleh …

SMM Panel

APK

Jasa SEO