Home / BERITA NASIONAL / ASWARI : PEMENANG ITU ADALAH 1% BAKAT DAN 99% ADALAH KERJA KERAS, SELAMAT BUAT DAUD YORDAN

ASWARI : PEMENANG ITU ADALAH 1% BAKAT DAN 99% ADALAH KERJA KERAS, SELAMAT BUAT DAUD YORDAN

Author : DARMAWAN

SINGAPORE, LhL – Kemenangan Daud Yordan sebagai petinju asal Indonesia, di ajang Internasional atas petinju asal Negara Thailand Campee Phayon di OCBC arena Singapore, membuat Bupati Lahat terharu bahagia dan bangga atas kemenangan petinju tersebut.

Kemenangan dengan KO (Knockout) oleh Daud Yordan atas lawannya pada ronde ke dua tersebut, tentunya disambut sukacita oleh warga Indonesia, Bupati Lahat yang dari awal mengikuti dan memberikan dukungan dengan ikut menyaksikan langsung pertandingan Daud Yordan di ajang Internasional tersebut, merasakan kebahagian yang mendalam.

Baca Juga  TMMD DIBUKA, KEAKRABAN SATGAS DAN WARGA MENINGKAT

Dihubungi melalui Sosial Media (Sosmed) Aswari salah satu Bupati muda di indonesia dan merupakan Bupati yang aktif dan selalu bersinggungan dengan dunia olahraga, mengaku bangga dan merasakan kebahagian atas kemenangan tersebut, Minggu (26/03).

“Ini adalah kemenangan kita semua, saya selaku warga Negara Indonesia mengucapkan selamat kepada Daud yang telah memberikan pertarungan terbaik bagi kita semua,” terang Aswari.

Baca Juga  UNTUK TMMD, TNI DAN WARGA SELALU KERJA KERAS

Bupati Lahat ini juga menambahkan, dengan kemenangan Daud Yordan tersebut dirinya berharap akan menambah semangat kepada petinju-petinju terbaik lainnya yang berada di Indonesia.

“Pemenang itu adalah 1% bakat dan 99% kerja keras, karena kemenangan itu diperjuangkan. Selamat kepada Daud Yordan, semoga prestasi ini diikuti petinju-petinju terbaik lainnya yang ada di penjuru Nusantara,” tutupnya.

Editor : YADI

Check Also

Kemendagri Tekankan Penertiban Perlintasan Sebidang Kereta Api untuk Kurangi Risiko Kecelakaan

Author : MH JAKARTA, LhL – Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri menggelar rapat terkait penanganan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO