LAHAT, LhL – Satuan Polisi lalulintas makin gencar untuk memberikan pendidikan kepada anak sekolah, mulai dari SMA sampai dengan anak anak pada pendidikan anak usia dini.
Kali ini, pihak Lantas Polres Lahat memberikan pendidikan mengenai lalu lintas, disiplin waktu dan saling menghormati satu sama lain kepada siswa / siswi taman kanak kanak (TK) Tiara Lahat, Selasa (18/10/2016).
Kasat Lantas Polres Lahat AKP Dani Prasetya SIK melalui Paur Humas Polres Lahat Ipda Sabar T mengatakan, hari ini beberapa utusan dari satuan lalulintas melakukan sosialisasi pada anak anak TK Tiara Lahat.
“Satuan lalulintas polres Lahat hari ini memberikan pendidikan kepada anak TK tentang rambu-rambu lalu lintas, disiplin tepat waktu , saling menghargai sesama teman serta taat kepada orang tua dan ibu bapak guru di sekolah,” kata Sabar.
Naskah (Yadi)
Photo (Humas Polres Lahat)