LAHAT, LhL – Dua dari lima anggota baru Tiger Lahat Owners Club (TLOC) resmi dilantik secara langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Sumatera Lampung Bangka dan Bengkulu (Sulambaku), Robi Kurniawan didampingi Penasehat TLOC, Marwan Ardiansyah SE Msi dipusatkan dibawah Jembatan Lematang, Selasa (9/10).
Pelantikan tersebut juga dihadiri Kasat Lantas Polres Lahat, AKP Dani Prasetya Sik diwakili Bripka Dadik sekaligus memberikan bimbingan atau wejengan kepada seluruh anggota TLOC yang lama maupun baru mengikuti proses pelantikan.
Ketum Sulambaku, Robi Kurniawan melalui Penasehat TLOC, Marwan Ardiansyah SE Msi mengungkapkan, pelantikan anggota baru ini diharapkan menjadi bagian pelopor keselamatan berlalu lintas, walaupun klub motor selalu dipandang negatif, tapi di TLOC hal tersebut tidak diperkenankan, paling penting tidak terlibat dalam penyalahgunaan obat-obatan terlarang.
“Memang dewasa ini anak-anak klub motor selalu dianggap berperilaku negatif, oleh sebab itulah, di TLOC kita ubah mind site (pikiran, red), terutama sekali menjadi bagian pelopor keselamatan berlalu lintas dan tidak diperbolehkan menggunakan obat-obatan terlarang,” pungkasnya.
Photo/Naskah : (BENS)
Editor : (UJANG, SP)