Author :Darmawan
KIMSEL, LhL – Mengingat perayaan pergantian tahun 2016-2017, yang akan sebentar lagi dilaksanakan, Kapolsek Kikim Selatan tidak mau kecolongan, dirinya turun langsung bersama beberapa jajarannya.
Untuk itu, pihaknya mengamankan peredaran minuman keras. Karena miras ini kedepannya disinyalir akan di legalkan oleh para pemujanya, pada saat malam pergantian tahun.
Beberapa jam yang lalu, sekira pukul 20.00 wib, Kapolsek Kikim Selatan AKP Alfian, SE beserta anggotanya melaksanakan kegiatan razia (21) dengan sasaran miras di warung-warung yang ada di Wilkum (Wilayah hukum) Kikim Selatan, Jum’at (30/12)
Dari operasi tersebut Alfian bersama anggota mengamankan 253 botol Miras jenis freeport dan vodka dari sejumlah warung yang ada.
Saat dimintai keterangan oleh awak media Alfian berkata, bahwa kegiatan ini dilaksanakan guna antisipasi untuk menjaga agar pada saat tukar tahun supaya tidak timbul hal hal yang tidak diinginkan.
“Dampak negatif yang ditimbulkan oleh miras ini tentunya sangat banyak, dan salah satunya bisa bisa nyawa jadi taruhan,” pungkasnya.
Editor : UJANG. SP