Author : Repi Black
PAGARALAM, LhL – Musyawarah Daerah IV Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pagaralam dibuka Langsung Oleh Wali Kota Pagaralam Alpian Maskoni SH turut hadir Kapolres Pagaralam AKBP Trisaksono Puspo Aji SIK MSi, Ketua MUI Provinsi Sumsel Prof Dr KH Aflatun Muchtar MA didampingi Ketua MUI Pagaralam Masrul Aminullah, Kepala BNNK Pagaralam Andi Kurniawan S,Sos di Gedung Pertemuan Hotel Dempo Flower Gunung Gare, Kota Pagaralam, Rabu (07/08/2019).
Wali Kota Pagaralam Alpian Maskoni SH mengatakan, Melaui majelis ulama Indonesia (MUI) Pemerintah dan Ulama harus sinergi.
“Ulama di pemerintahan menjadi penyambung lidah dari Pemerintah untuk menyampaikan program kepada masyarakat, seperti di Pagaralam ini ada beberapa program prioritas, contoh tentang pertanian,” Kata dia.
Alpian berharap, Seluruh program pemerintah disampaikan langsung kepada masyarakat oleh ulama.
“Maka siapapun yang terpilih menjadi ketua dan pengurus MUI, Pemkot Pagaralam sangat terbuka untuk menerima dan bekerja sama nantinya,” jelasnya.
Sementara itu Ketua Provinsi Sumsel Prof Dr KH Aflatun Muchtar MA didampingi Ketua MUI Pagaralam Masrul Aminullah menambahkan, sangat bersyukur kepengurusan MUI 5 tahun lalu sampai sekarang berjalan dengan baik walaupun belum sempurna.
“Maka dengan musda ini nanti kita harapkan pengurus baru mampu membawa program MUI pusat, contoh, bagaimana meningkatkan kerukunan interent umat beragama dan antar umat beragama dengan pemerintah, dan ulama di perkokoh hubungaanya untuk membangun Pagaralam yang maju, damai, tumbuh dan berkembang,” pungkasnya.
Editor : AjmaA