Home / BERITA NASIONAL / Selain Angkat Senjata Tentara Juga Angkat Ember Adonan Semen

Selain Angkat Senjata Tentara Juga Angkat Ember Adonan Semen

Blora – Karena keterbatasan gerobak dorong untuk mengangkut adonan semen, warga dan Tentara anggota Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 104 Kodim 0721/Blora, terpaksa mengunakan ember untuk melakukan pekerjaan serupa. ”Kami juga bergantian, kadang Tentara yang ngaduk sementara warga yang mengangkut dengan ember. Begitu sebaliknya, warga yang ngaduk dan Tentara yang menenteng ember penuh dengan adonan semen,” ungkap Serda Rafi, salah satu anggota Satgas TMMD. Menurut Bati Bhakti TNI Kodim 0721/Blora, Peltu Suharyanto, di pembangunan jalan makadam yang merupakan sasaran fisik TMMD, keberadaan gerobak sangat terbatas, sehingga di beberapa titik langsir adonan semen dengan pasir harus memakai ember. ”Bukan masalah meski melangsir pakai ember, semuanya bisa teratasi dengan modal semangat,” tandasnya. Telah resmi dibuka oleh bapak Bupati Blora di lapangan Nglengkir pada hari Selasa tanggal 26/02/2019. Salah satu sasaran Fisik TMMD Reguler ke 104 Ta. 2019 Kodim 0721/Blora adalah pembuatan Jalan tembus Desa Jurangjero dan Dukuh Ketringan. Terpisah Peltu Rudy Prasetyawan, Dan Pos Koramil Bogorejo yang juga terlibat langsung dalam semua kegiatan fisik TMMD mengemukakan, pembangunan jalan dilokasi TMMD merupakan salah satu sasaran fisik utama. Dalam pengerjaannya dilakukan bersama masyarakat. Nantinya jika jalan sudah selesai dibangun diharapkan akan sangat bermanfaat untuk warga, baik yang tinggal di Desa Jurangjero maupun di Desa Nglengkir, karena jalan tersebut menghubungan dua Desa tersebut,” tandas Peltu Rudy. (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga  Pak Tentara Yang Jajan Di Warung Kopi Sembari Ngobrol Dengan Warga 

Check Also

Portal Dibuka, Masyarakat dan ASBS serta FPWK Tetap Tuntut Kelegalitasan PT Dinamika Selaras Jaya

Author : YESY BENGKULU SELATAN, LhL – Tuntut atas Kelegalitasan tentang izin perusahaan PT Dinamika …

SMM Panel

APK

Jasa SEO