Home / Umum / DEVRIANSYAH : KOLAM RENANG TIRTA ENIM BELUM DI SERAHKAN KE DISPORA

DEVRIANSYAH : KOLAM RENANG TIRTA ENIM BELUM DI SERAHKAN KE DISPORA

Author : Ari Firmansyah

MUARA ENIM, LhL – Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Muara Enim memberikan komentar terkait penyalahgunaan kolam renang Tirta Enim, yang digunakan masyarakat sebagai tempat rekreasi dan tidak memenuhi standar keamanan yang pas bagi Masyarakat yang menggunakan kolam tersebut.

Mengenai hal ini, Kepala Dinas Dispora Kabupaten Muara Enim Ir. Febriansyah melalui Kasi standarisasi dan inprasruktur, Devriansyah, S.Sos menjelaskan, bahwa Kolam renang tersebut masih milik PTBA.

“Sekarang kita tegaskan, kolam renang tirta enim itu masih milik PTBA, dan belum di serahkan ke pihak kita, jadi apa yang harus kita lakukan, tapi kita mencoba mencari jalan keluar” ujar Devriansyah saat di temui wartawan Lahathotline.com, senin (03/04).

Baca Juga  TUMBUHKAN JIWA PEMIMPIN SEJAK DINI MELALUI INKAI

Di samping itu, Devri juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan rapat dengan Pemerintah Daerah, dan mencari jalan terbaik mengenai hal ini.

“Itu juga telah kita rapat kan, kita sudah merancang Perbub dan Perda nya untuk menyikapi hal itu, ya, insya allah bulan 5 (lima) semua nya akan terelisasi, dan semua nya telah kita rancang” tambah Devri.

Baca Juga  SEBANYAK 73 SISWA SEKOLAH POSITIF IDAP HEPATITIS A

Untuk pengamanan dan penjagaan kolam renang itu sendiri, lanjut dia, pihaknya telah menerjunkan Satpol PP untuk menjaga kolam renang itu.

“Seperti kita ketahui, kolam renang tirta enim diresmikan oleh Bupati Muara Enim, Muzakir Sai Sohar pada bulan Maret 2017 kemaren. tapi kolam tersebut di gunakan oleh masyarakat untuk rekreasi. Padahal di dalam kolam renang tersebut tidak dilengkapi dengan standar keamanan dan peralatan P3K untuk pengunjung”, pungkasnya.

Editor : Hafizul Ahkam

Check Also

Ratusan Warga Sambut Kehadiran YM dan Istri Saat Penuhi Undangan Pernikahan Alvi dan Putri di Desa Cecar

Author : Ujang LAHAT, LhL – Luar biasa, meskipun harus menunggu cukup lama, namun antusias …

SMM Panel

APK

Jasa SEO