banner
banner
Home / LAHAT / Kecamatan Kota Lahat / LAKUKAN KEGIATAN PREVENTIF, POLSEK KOTA LAHAT SAMBANGI WARGA DAN SEBAR SPANDUK HIMBAUAN

LAKUKAN KEGIATAN PREVENTIF, POLSEK KOTA LAHAT SAMBANGI WARGA DAN SEBAR SPANDUK HIMBAUAN

Author : Hendri P

LAHAT, LhL – Sebagai wujud tindakan previntif pihak Polres Lahat, melalui Bhabinkamtibmas Polsek Kota Lahat terus melakukan berbagai macam kegiatan di tengah masyarakat dalam wilayah hukumnya.

Hari ini, anggota Polsek Kota Lahat menyambangi dan bertatap muka dengan warga Desa Selawi, Kecamatan Kota Lahat sembari membagikan spanduk himbauan tentang Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

Dikatakan oleh Kapolres Lahat AKBP Rantau Isnur Eka, SIK didampingi Kapolsek Kota Lahat, AKP Lihardi, melalui anggota Bhabinkamtibmas, Brigpol Indra Jaya, bahwa kagiatan tatap muka dengan warga ini dilakukan secara Dor To Door (Dari pintu ke pintu).

Baca Juga  MR. X MENINGGAL DUNIA, SETELAH SEMPAT MASUK IGD

“Selain itu, kita juga terus melaksanakan kegiatan preventif atau patroli di seputar wilayah binaan. Seperti pemasangan sticker himbauan kamtibmas yang bertuliskan “Semua mAwas Lingkungan AMan & BhAbinkamTibmas adalah teMAN” atau yang disingkat (SALAM BATMAN)”, kata Bigpol Indra Jaya.

Tak hanya itu, terang Indra, pada spnaduk tersebut, pihak Polsek Kota Lahat juga mencantumkan nomor nomor Hand Phone (HP) penting yang dapat dihubungi oleh masyarakat, untuk mempermudah pelaporan apabila terjadi gangguan Kamtibmas.

Baca Juga  FKPPI WILAYAH SUMSEL SALURKAN LANGSUNG BANTUAN KE KORBAN KEBAKARAN

“Kita juga pasang spanduk himbauan tentang pelopor keselamatan berlalu-lintas dipangkalan ojek, serta spanduk poskamling yang berisikan himbauan tentang Kamtibmas, yang mana di setiap spanduk kita tuliskan juga nomor HP penting”, tutup Indra.

Editor : UJANG, SP

Check Also

BZ-WIN dan OPD Tinjau Aset Wisata Lahat

Author : Jang LAHAT, LhL – Bupati Kabupaten Lahat Bursah Zarnubi dan Wakil Bupati Widia …

SMM Panel

APK

Jasa SEO