MABAR, LhL – Dalam rangka meningkatkan pembelajaran di sekolah SD Negeri 6 Merapi Barat melaksanakan kegiatan senam jum’at pagi di halaman lapangan sekolah untuk meningkatkan kesehatan baik guru maupun siswa serta untuk mendukung proses pembelajaran yang sehat dan memberikan penyegaran bagi seluruh peserta yang ikut melaksanakan kegiatan senam jum’at pagi.
Kepala Sekolah (Kepsek) Fatimah SPd mengatakan, kegiatan senam dilakukan untuk mendukung proses pembelajaran yang sehat serta memberikan penyegaran kepada seluruh komponen, baik guru maupun siswa.
Dikatakannya pula melaksanakan senam bersama tujuannya untuk mengembangkan bakat dan melatih siswa dalam berolahraga, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap jum’at pagi. Setelah usai senam dilanjutkan dengan gotong royong melaksanakan kebersihan lingkungan sekolah dilakukan oleh guru serta diikuti oleh siswa melakukan kebersihan lingkungan sekolah.
“Kegiatan senam jum’at pagi kami lakukan tujuan untuk melatih siswa agar terbiasa melaksanakan hidup sehat dengan cara berolahraga lewat senam, hal ini selain melatih untuk membiasakan berolahraga juga mendidik siswa agar lebih disiplin dalam pembelajaran khususnya senam, secara bertahap kegiatan tersebut akan melibatkan seluruh komponen yang ada di Sekolah sehingga peserta baik guru maupun siswa terlibat aktif dalam kegiatan, dan kegiatan senam ini wajib diikuti oleh seluruh siswa yang ada di Sekolah,” terangnya.
Menurut dirinya, senam jum’at pagi merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan para siswa agar melakukan olahraga senam sebab dengan adanya olahraga senam tubuh akan menjadi lebih sehat sehingga terciptanya siswa yang sehat dan berprestasi di Sekolah.
“Dengan adanya olahraga senam yang dilakukan setiap jum’at pagi, senam juga merupakan kegiatan bernilai ganda selain dapat menyehatkan badan dengan senam juga dapat membentuk pembinaan karakter bagi siswa, semoga dengan dilaksanakan senam sehat sehingga terciptanya siswa yang baik serta dapat membanggakan bagi sekolah,” ujarnya.
Naskah / Photo (Iin)
Editor (Yadi)