Home / KABAR TNI / KODIM 0722/KUDUS / Cegah Penyebaran Covid -19 Kodim 0722 Kudus Patroli Data Warga

Cegah Penyebaran Covid -19 Kodim 0722 Kudus Patroli Data Warga

Kudus – TMMD Kodim 0722/Kudus juga selaku Babinsa Desa melaksanakan Komsos dan pendataan terhadap warga Desa binaan yang baru pulang dari kota dan Memberikan sosialisasi kepada Warga Dalam rangka Upaya Pencegahan Penyebaran Virus Corona (COVID 19) dan sebagai langkah antisipasi deteksi dini terhadap penyebaran Virus Corona Kepada Warga Desa maupun Kota di Kabupaten Kudus. Senin (30 Maret 2020).

Dalam kesempatan tersebut (Babinsa) Serka M. Fitron, “mengatakan bahwa sosialisasi tentang Virus Corona dengan cara menemui secara langsung masyarakat binaan agar tidak ada kepanikan berlebih, namun tetap siaga dan waspada.

Baca Juga  Anggota Satgas TMMD 107 Di Wajibkan Pakai masker

Diharapkan semua Warga harus mematuhi peraturan pemerintah karena saat ini di Kabupaten Kudus sudah diberlakukan “Social Distancing” yang artinya adalah agar
Menjauhi segala bentuk perkumpulan, menjaga jarak antar manusia, menghindari berbagai pertemuan yang bisa menimbulkan dampak Penularan.
Karena penyebaran Virus Corona sangat mudah, hanya dengan kontak tubuh dengan yang sudah terkena Virus saja sudah bisa tertular.

Baca Juga  Semangat Kami, Kami Persembahkan Untuk Warga Talun

Di sampaikan juga bagi warga yang baru pulang dari Kota/Perantauan di harapkan mengikuti aturan yang berlaku dengan cara melaporkan diri ke pihak puskesmas, dan ke perangkat Desa agar bisa di monitor setiap saat. Serta mengisolasi diri di rumah selama 14 hari untuk mematahkan penyebaran Covid -19. (Pendimkudus)

Check Also

Pasien Karantina ODP Covid-19 Diajak Senam Komando Oleh TNI-Polri

Kudus – Dengan berakhirnya gelaran TMMD Reguler 107 di Desa Kedungsari aparat TNI-POLRI terus dihadapkan …

SMM Panel

APK

Jasa SEO