Home / LAHAT METROPOLIS / Kecamatan Mulak Sebingkai / BUPATI UCAPKAN SELAMAT HARI JADI KECAMATAN MULAK SEBINGKAI

BUPATI UCAPKAN SELAMAT HARI JADI KECAMATAN MULAK SEBINGKAI

Author : Jek

MULAK SEBINGKAI, LhL – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kecamatan Mulak Sebingkai yang ke satu tahun, maka hari ini Senin (12-11-18) pemerintah kecamatan mengadakan  syukuran telah berjalannya pemerintahan Kecamatan Mulak Sebingkai yang diresmikan pada tanggal 31 Oktober 2017 silam.

IMG-20181112-WA0015

Di kesempatan ini, turut hadir Bupati Lahat, Anggota DPRD, Asisten, Kepala Dinas, Kabag, Camat, Polsek Mulak Ulu, Koramil, Seluruh Kades Se-kecamatan Mulak Sebingkai, dan seluruh staf pemerintahan. Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Kecamatan Mulak Sebingkai dengan mengusung tema ” Kita Wujudkan Mulak Sebingkai Sebagai Lumbung Padi Dan Swasembada Pangan Untuk Mencapai Masyarakat yang Sehat Sejahtera “.

Drs. Erlambang, MM selaku Camat Mulak Sebingkai melalui Sekcam Rizal Spd, mengucapkan terimakasih atas kehadiran seluruh tamu undangan. Dalam kesempatan ini Sekcam mengatakan dengan telah berjalannya pemerintahan Kecamatan Mulak Sebingkai sudah banyak prestasi kerja telah dilaksanakan.Kecamatan Mulak Sebingkai sudah memiliki SMK, Pembangunan Irigasi, ikut tes IVA, dan lain sebagainya.

“Atas beberapa prestasi kerja yang telah dilaksanakan pemerintahan Mulak Sebingkai, berkat kerja sama antara pemerintahan,” jelasnya di hadapan Bupati dan undangan.

Senada dengan tokoh inisiator Mulak Sebingkai, H. Mimhaimi, SE, MM dalam sambutannya mengatakan bahwa, Mulak Sebingkai walau baru berjalan satu tahun, namun tidak kalah dengan Kecamatan lainnya di Kabupaten Lahat, baik secara pelayanan kepada masyarakat maupun dalam pembangunan. Oleh sebab itu beliau berharap pada Pemerintah Kabupaten Lahat untuk menunjang semua pelayanan tersebut hendaknya didukung dengan pasilitas Kantor Kecamatan.

Baca Juga  BPP Mulak Ulu Bagikan Kartu Tani di Kecamatan Mulak Sebingkai

“Masih banyak kebutuhan yang belum menunjang di Kecamatan Mulak Sebingkai,  karena sekarang ini masih berkantor di rumah. Oleh sebab itu, kami meminta pembangunan Kantor Kecamatan dan akses jalan segera dilaksanakan,” harapnya.

Karena Kecamatan Mulak Sebingkai lanjut Anggota DPRD Lahat ini, ingin mewujudkan swasembada pangan dan Lumbung Padi Kabupaten Lahat.

“Kami di kecamatan baru ini, dengan semangat untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik,” tegasnya.

Sementara itu, Bupati Lahat Marwan Mansyur.SH, MM. Mengucapkan syukur atas berdirinya Kecamatan Mulak Sebingkai, adapun tujuan diadakannya pemekaran ini tiada lain adalah untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat. Marwan mengapresiasi atas beberapa capaian yang telah didapatkan oleh Kecamatan Mulak Sebingkai, menindak lanjuti harapan dari pemerintah dan tokoh masyarakat Mulak Sebingkai untuk pembangunan dipercepat sebagai penunjang, beliau memberikan informasi bahwa pembangunan kantor kecamatan akan dilaksanakan pada tahun 2019, berikut akses menuju kantor kecamatan.

Baca Juga  KKN DI MULAK SEBINGKAI, MAHASISWA UNSRI ADAKAN PERTANDINGAN VOLLY

“Mudah mudahan harapan dari masyarakat Mulak Sebingkai segera terwujud tahun depan, adapun dana yang dianggarkan untuk pembangunan 3,5 miliar. Kami selaku pemerintah akan berusaha untuk memenuhi harapan tersebut,” terangnya.

Masih kata Marwan, beliau menekankan pada pemerintahan dan masyarakat Kecamatan Mulak Sebingkai untuk bersenergi dengan seluruh lapisan masyarakat

“Saya harap seluruh Kades, BPD, untuk mendukung pemerintah kecamatan supaya pelayanan kepada masyarakat bisa berjalan dengan baik,” pesannya.

Di penghujung acara Bupati Marwan Mansyur memohon maaf sekaligus pamit kepada masyarakat Kabupaten Lahat khususnya Mulak Sebingkai, bahwa jabatannya di pemerintahan sebentar lagi akan berakhir. Tentu selama ia menjabat banyak kesalahan dan kekurangan, oleh sebab itu ia menghaturkan maaf.

“Saya berharap pada seluruh masyarakat Lahat, bila berakhirnya jabatan saya nanti, semoga tali silaturahmi tetap terjalin dengan baik. Dan saya ucapkan terimakasih atas kerjasama selama saya di pemerintahan kabupaten lahat. Selamat ulang tahun kecamatan Mulak Sebingkai semoga menjadi kecamatan yang mandiri dengan pelayanan yang lebih baik,” pungkasnya.

Terpantau selama acara syukuran hari jadi Kecamatan Mulak Sebingkai, situasi berjalan dengan hikmat.

Editor Ahmad

Check Also

Kemarau Melanda, Forkopimcam Mulak Sebingkai Sosialisasi Cegah Karhutlah

Author : Jack MULAK SEBINGKAI, LhL – Di musim kemarau yang berkepanjangan ini, setiap instansi …

SMM Panel

APK

Jasa SEO